Penggunaan orthoses insoles saat ini masih menjadi pilihan tata laksana osteoartritis genu. Orthoses insoles adalah desain sol dalam sepatu khusus pada sisi bagian luar (lateral wedge shoe insoles) atau dalam (medial wedge shoe insoles) yang membantu mendistribusikan titik berat tubuh. Dengan demikian, diharapkan orthoses insoles dapat mengurangi tekanan pada sendi lutut dalam kasus osteoartritis genu.
Mekanisme Penggunaan Alat Bantu pada Osteoartritis Genu
Banyak studi telah mempelajari mekanisme terapi untuk osteoartritis genu. Secara umum, mekanisme yang diharapkan adalah penurunan posisi adduksi sendi lutut eksternal atau external knee adduction moment (KAM), yang menjadi penanda beban penekanan aktif pada sendi lutut. Beberapa metode terapi yang telah diteliti, antara lain penggunaan orthoses insoles dan penyangga sendi lutut ortotik (knee braces).
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)