ANC pada masa pandemi COVID-19 - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alodok, ingin bertanya apakah sudah ada pedoman untuk ANC selama masa pandemi?Karena sejauh ini saya menyarankan untuk menghindari kunjungan ke dokter jika...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • ANC pada masa pandemi COVID-19

    Dibalas 17 April 2020, 20:25
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alodok, ingin bertanya apakah sudah ada pedoman untuk ANC selama masa pandemi?

    Karena sejauh ini saya menyarankan untuk menghindari kunjungan ke dokter jika tidak ada keluhan.

    Namun bagaimana untuk kasus2 tertentu seperti kehamilan resiko tinggi atau sudah menginjak trimester 3?

    Terima kasih sebelumnya.

13 April 2020, 21:55
dr. Abi Noya
dr. Abi Noya
Dokter Umum

Alo Dokter, 

Sepengetahuan saya dari sempat baca-baca dok, ANC masih tetap dianjurkan untuk dilakukan, meski pada awal kehamilan masih bisa dilakukan via konsultasi telemedis. 

Namun mungkin dalam setiap anjuran untuk melakukan ANC, tetap bekali pasien dengan edukasi tentang langkah2 pencegahan COVID-19, terlebih physical distancing. Bila perlu pasien dianjurkan menghubungi pihak RS terlebih dahulu untuk mengatur jadwal periksa agar tidak perlu terlalu lama berada di rumah sakit. 

Terlampir saduran panduan jadwal periksa hamil yang dianjurkan AJOG & MFM. 

 

Bisa juga dibaca lebih lengkap pada: 

Boelig RC, Saccone G, Bellussi F, Berghella V, MFM Guidance for COVID-19, American Journal of Obstetrics & Gynecology MFM (2020)

 

 

CMIIW,

Salam.

14 April 2020, 12:04
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Terima kasih infonya dok 🙏🏻
15 April 2020, 13:37

Alo Dok, 

Jika tidak ada keluhan bisa ditunda dok, kecuali bila ada keluhan air ketuban merembes, tekanan  darah tinggi, muntah terus menerus dll (saya lampirkan infografisnya ya dokter). Dari pedoman POGI dinyatakan bahwa pada pasien PDP atau terkonfirmasi positif untuk pemeriksaan USG rutin dapat ditunda selama 14 hari pertama peride penyakit. Selengkapnya ada di : https://pogi.or.id/publish/wp-content/uploads/2020/03/Rekomendasi-Penanganan-Infeksi-COVID-19-pada-maternal.pdf

15 April 2020, 20:13
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Alodok terima kasih sharingnya.
Iya dok saya pernah baca bahan ini tapi belum menemukan pedoman untuk ibu hamil yang bukan suspek ataupun kasus positif COVID-19 dari POGI.
Kalau berdasarkan sumber dari AJOG yang diberikan dr Allert kan tetap dilakukan ANC rutin, sementara saat ini banyak spog yang menyarankan untuk menunda kunjungan jika tidak ada keluhan yang memang rasional pada kondisi pandemi ini.
Hanya saja jadi agak bingung untuk ibu hamil pada minggu awal yg belum pernah screening dan resiko tinggi yang belum ada keluhan.
17 April 2020, 14:22
Alo Dokter,
Dear TS,
untuk memudahkan edukasi ke pasien/awam, mhn izin share himbauan POGi berikut.

Kondisi risiko tinggi yg memerlukan kontrol Sp.OG dan tanda2 persalinan pd trimester akhir sudah tercantum pada flyer.

Semoga bermanfaat.
17 April 2020, 20:25
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Terima kasih dok sharingnya 🙏