Mohon saran, px laki2 34th, dgn thorax aorta elongasi tds 130-150 mmhg, hr 90-100x/mt, keluhan tidak ada, apa perlu th/ obat2an atau hanya merubah pola hidup?
Pasien laki-laki usia 34 tahun dengan elongasi aorta - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Pasien laki-laki usia 34 tahun dengan elongasi aorta
Mohon saran, px laki2 34th, dgn thorax aorta elongasi tds 130-150 mmhg, hr 90-100x/mt, keluhan tidak ada, apa perlu th/ obat2an atau hanya merubah pola hidup?
Alo dokter,
Penatalaksanaan aneurisma aorta awal bisa medikamentosa dan observasi, bertujuan untuk mencegah ruptur. Terapi awal ini dapat diberikan apabila ukuran diameter < 5cm, tanpa gejala, tidak tumbuh dengan cepat, dan tidak ada kelainan bawaan (seperti sindrom Marfan). Terapi medikamentosa aneurisma aorta antara lain:
· Mengontrol tekanan darah untuk mengurangi tekanan darah sistolik menjadi 100-120 mmHg. Antihipertensi beta blocker, seperti metoprolol atau atenolol, dapat digunakan karena bersifat inotropik negatif sehingga berefek mengurangi tekanan/stress pada dinding aorta.
· Analgetik bila ada rasa nyeri.
· Mencegah eksaserbasi takikardia dan hipertensi dengan morfin sulfat intravena, bila diperlukan.
Observasi terutama oleh Sp.JP dan Sp.BTKV untuk menilai pertumbuhan ukuran aneurisma dan menentukan kapan harus mendapatkan terapi pembedahan. Pada pasien muda dengan anuerisma aorta harus ditelusuri kemungkinan sindrom Marfan, sindrom Ehlers-Danlos, dll.
Referensi: https://www.alomedika.com/penyakit/kardiologi/aneurisma-aorta/penatalaksanaan
https://www.alomedika.com/penyakit/kedokteran-genetika/sindrom-marfan