ALO dr. Sri Ningsih, SpPD, pada kasus dislipidemia, manakah yang lebih berbahaya? LDL naik atau HDL turun?Jika ada pasien dengan LDL normal tetapi HDL sangat...
Pada kasus dislipidemia, manakah yang lebih berbahaya? LDL naik atau HDL turun - Penyakit Dalam Ask the Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Pada kasus dislipidemia, manakah yang lebih berbahaya? LDL naik atau HDL turun - Penyakit Dalam Ask the Expert
ALO dr. Sri Ningsih, SpPD, pada kasus dislipidemia, manakah yang lebih berbahaya? LDL naik atau HDL turun?
Jika ada pasien dengan LDL normal tetapi HDL sangat rendah, apakah perlu diterapi?
Terimakasih
terimakasih jawaban dan referensinya dokter
Terima kasih kembali dok =)
Alo dr. Hudiyati
Dari total serum kolesterol, LDL berkontribusi 60-70% sebagai agen aterogenik utama yang berhubungan dgn kejadian penyakit kardiovaskuler/ PKV sedangkan HDL berkontribusi sebanyak 20-30% terhadap PKV sehingga yang lebih berbahaya adalah peningkatan LDL ya dok..
Dan pada kasus LDL normal sedangkan HDL sangat rendah, perlu dianamnesis kembali/ identifikasi apakah ada kejadian PKV atau ada faktor risiko lain seperti merokok, hipertensi, riwayat keluarga dgn PJK dini, usia dll untuk selanjutkan dilakukan terapi gaya hidup sehat dan mulai pemberian terapi ya dok..
Berikut saya kirimkan link referensi yang dapat membantu ya..
Semoga bermanfaat