Bercak kehitaman pada tangan - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter...Sy memiliki pasien laki lakk usia 60 th, pekerjaan petani. Datang dengan keluhan muncul bercak hitam secara tiba tiba di lengan kanan. Riw...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Bercak kehitaman pada tangan

    Dibalas 07 Agustus 2023, 12:47
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dokter...

    Sy memiliki pasien laki lakk usia 60 th, pekerjaan petani. Datang dengan keluhan muncul bercak hitam secara tiba tiba di lengan kanan. Riw trauma (-). Tidak terasa nyeri dan gatal.

    Riwayat penyakit : hipertensi.

    Apakah ada kecurigaan ke gejala awal kanker kulit dok?

    Mohon arahannya dokter, terimakasih

04 Agustus 2023, 08:25
dr.Ika Amalia
dr.Ika Amalia
Dokter Umum
Apakah bercak hanya disatu tempat atau multiple dok? Batas tegas atau tidak ?
Bagaimana dengan tekanan darah dan apakah dilakukan labolatorium ?
Banyak kemungkinan timbulnya , sebaiknya lakukan pemeriksaan lab dahulu , sembari diberikan terapi gel seperti heparin sodium.Smoga membantu dok 🙏
06 Agustus 2023, 23:00
dr. Dea Florensia, Sp.D.V.E
dr. Dea Florensia, Sp.D.V.E
Dokter Spesialis Kulit
Alodokter mohon ijin ikut berdiskusi. Untuk keluhan pasien yang tiba-tiba ini mungkin bisa digali waktu pastinya? Apakah daerah itu sering terpapar matahari? Apakah ada gejala sistemik lainnya?


Untuk lesinya perlu dievaluasi
A (asymmetrical) atau asimetris: melanoma memiliki bentuk tidak beraturan dan tidak bisa sama rata jika dibagi dua
B (border) atau pinggiran: melanoma memiliki pinggiran yang tidak rata dan kasar
C (color) atau warna: melanoma biasanya terdiri dari beberapa warna, seperti hitam, putih coklat, merah abu-abu atau biru
D (diameter) atau garis tengah: melanoma biasanya berdiameter lebih besar dari 6 milimeter
E (evolution) atau perubahan: melanoma bisa berasal dari tahi lalat lama yang berubah bentuk dan ukuran setelah beberapa waktu, atau menjadi gatal dan mudah berdarah


Kalau dr foto nampaknya bs di DD melanoma, saran terapi rujuk. Terima kasih

07 Agustus 2023, 08:35
Kaharuddin
Kaharuddin
Dokter Umum
Ijin ikut berdiskusi dokter, kalau untuk gejala awal kanker kulit menurut saya gak dok. Dari gambar nampaknya purpura dok. Karena adanya perdarahan ringan di bawah kulit. Oh iya dokter, tanda vitalnya gimana dok?
Mungkin baik jika berbagi kasus disertakan tanda vital serta morfologi lesi kulitnya dok.
07 Agustus 2023, 12:47
Ijin berdiskusi dok
Kalau riwayat sebelumnya Hipertensi, dengan onset mendadak, kemungkinan adalah Diastesis Hemoragik. Yakni pecahnya pembuluh darah yang tiba-tiba, karena Hipertensi.