Bintik-bintik merah di kulit anak - Diskusi Dokter

general_alomedika

Halo dok izin diskusi, saya menjumpai pasien anak usia 5 tahun dengan keluhan muncul bintik bintik kecil dan merah di regio wajah bagian dahi dan pipi kiri,...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Bintik-bintik merah di kulit anak

    Dibalas 04 Januari 2024, 17:46
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Halo dok izin diskusi, saya menjumpai pasien anak usia 5 tahun dengan keluhan muncul bintik bintik kecil dan merah di regio wajah bagian dahi dan pipi kiri, serta di dada dan punggung, di bagian kaki dan tangan juga terkecuali telapak tangan dan pergelangan kaki, sariawan disangkal, demam (-), batuk (+), pilek (+) sebelumnya sedang minum obat, mimisan (-), gusi berdarah (-).

    Riwayat pengobatan sudah 2 kali

    Pertama dengan keluhan yang sama diberikan salep racikan hydrokortison + gentamycin lalu membaik, sebulan kemudian pasien mengeluhkan hal yang sama disertai batuk (+), pilek (+) tidak demam lalu di beri hydrocortison salep namun keluhan semakin bertambah

    Yang ingin saya tanyakan, sebenarnya penyakit ini bisa di diagnosa dgn apa dan apa kira kira tatalaksana yang tepat?

    Berikut saya tampilkan foto nya

    Terima kasih banyak dokter 🙏🏻

03 Januari 2024, 16:20
kalau saya lebih ke arah acneiform eruption e.c. drug induced ya. lokasinya khas pada trunkus, area seboroik, ekstremitas. batuk pileknya selama ini diberikan obat apa ya? apakah ada penggunaan steroid selama anaknya terkena batuk pilek? mohon untuk sementara dihindari dahulu penggunaan steroid dalam bentuk apapun baik oral maupun topikal.
04 Januari 2024, 17:46
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Izin dokter untuk obat batuknya di berikan ifarsyl sirup saja, didalam obatnya tidak terdapat kandungan steroid.
Jadi untuk tatalaksana yang tepat pada kasus tersebut bagaimana ya dok?
Terima kasih banyak sebelumnya dokter 🙏🏻