Alo dr. Rano Aditomo, Sp.THT-KL, izin bertanya dokter.Obat dekongestan oral termasuk obat prekursor yang dilarang di resepkan secara online, pada pasien...
Dekongestan intranasal apakah bermanfaat untuk mengurangi gejala pada oitits media akut - THT Ask the Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Dekongestan intranasal apakah bermanfaat untuk mengurangi gejala pada oitits media akut - THT Ask the Expert
Alo dr. Rano Aditomo, Sp.THT-KL, izin bertanya dokter.
Obat dekongestan oral termasuk obat prekursor yang dilarang di resepkan secara online, pada pasien dengan kecurigaan OMA, apakah dapat kita berikan dekongestan intranasal sebagai terapi awal untuk mengurangi kongesti di telinga?
Terimakasih sebelumnya dokter atas informasinya.
Alodokter. terima kasih atas jawabannya.
Kita ketahui bersama, patofisiologi dari Otitis Media Akut (OMA), disebabkan karena adanya obstruksi pada Tuba Eustachius (baik fungsional maupun mekanik). Salah satunya berasal dari adanya adenoid hipertrofi, kanker nasofaring, ataupun infeksi virus / bakteri / alergi pada rongga hidung atau rongga tenggorok.
Intranasal dekongestan dapat diberikan jika penyebab dari OMA adalah rinitis. intranasal dekongestan juga dapat mengurangi inflamasi pada perituba.
Namun sebaiknya intranasal dekongestan diberikan pada OMA stadium oklusi tuba atau OMA stadium presupuratif.