Selamat pagi docs,hendak menanyakan perihal kapan kita melakukan detailed sonographic screening pada ibu hamil.Saya membaca bahwa USG mendetail spt yg...
Detailed Sonographic Screening pada Kehamilan - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Detailed Sonographic Screening pada Kehamilan
Selamat pagi docs,
hendak menanyakan perihal kapan kita melakukan detailed sonographic screening pada ibu hamil.
Saya membaca bahwa USG mendetail spt yg dilakukan fetomaternal biasa dilakukan pada kasus2 ibu hamil dgn riwayat kelainan bawaan pada kehamilan sebelumnya maupun pada kasus2 di mana keluarga memiliki riwayat penyakit genetik dsbnya.
Jika demikian apakah USG mendetail ini bs dilakukan pada kasus2 yg tidak ada history? Dan biasanya dimulai dr trimester berapanya ya docs? Apakah detailed screening ini cukup dilakukan 1x atau bs multiple selama kehamilan?
Krn USG kan meski aman, tetap dianggap bs meningkatkan suhu intra uteri dan janin jika exam timenya terlalu lama dan dekat struktur2 spt tulang.
Terima kasih docs!
dr. Georgiana Kakerissa
Nov 09, 2018 at 11:30 AMAlo dok,
apakah yang dimaksud detailed screening menggunakan USG 4d begitu ya dok?
Kalau setahu saya screening dilakukan mulai usia 12-13 minggu (yang dilihat pertama nuchal translucency, dicek juga nasal bone, kemudian bisa dilihat juga awal pembentukan organ-organ misalnya jantung bisa dilihat dengan lebih detil). pemeriksaan ini biasanya dilakukan bila ada indikasi saja dok (riwayat penyakit genetik/kelainan kromosom, atau bila ibu RESTI/usia tua).
lalu biasanya akan dikalkulasikan juga dok seberapa besar resiko.
cmiiw.
mungkin ada Sejawat SpOG yang bisa melengkapi.
Iya dok, yg biasanya bs mengevaluasi tiroid, flow ductus venosus, flow MCA, NT, heart screening, PAI dsbnya. Biasanya mmg menggunakan 4D jg sih dok. Hanya apakah screening spt ini dilakukan sekali cukup atau memerlukan screening tambahan di minggu2 berikutnya ya dok?
Setahu saya bisa lebih dari sekali dok. Jadi bisa diulang ditrimester 2 dan 3 bila memang diperlukan.
Kalau dari pengalaman saya biasanya diminta datang juga di usia kehamilan 22-24 minggu. Untuk melihat kelanjutan perkembangan organ-organ.
Info lainnya bisa di baca dari ini dok : prenatal diagnosis dan disini
Alo dok,
apakah yang dimaksud detailed screening menggunakan USG 4d begitu ya dok?
Kalau setahu saya screening dilakukan mulai usia 12-13 minggu (yang dilihat pertama nuchal translucency, dicek juga nasal bone, kemudian bisa dilihat juga awal pembentukan organ-organ misalnya jantung bisa dilihat dengan lebih detil). pemeriksaan ini biasanya dilakukan bila ada indikasi saja dok (riwayat penyakit genetik/kelainan kromosom, atau bila ibu RESTI/usia tua).
lalu biasanya akan dikalkulasikan juga dok seberapa besar resiko.
cmiiw.
mungkin ada Sejawat SpOG yang bisa melengkapi.