Alo dokter, izin konsultasi dan sharing.Saya dapat pasien dengan hiperpigmentasi pada wajah, leher, dan punggung sejak 2 bulan yang lalu. Muncul secara...
Hiperpigmentasi pada wajah dan tubuh dengan riwayat radang sendi - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Hiperpigmentasi pada wajah dan tubuh dengan riwayat radang sendi
Alo dokter, izin konsultasi dan sharing.
Saya dapat pasien dengan hiperpigmentasi pada wajah, leher, dan punggung sejak 2 bulan yang lalu. Muncul secara tiba-tiba, tidak disertai gatal ataupun nyeri.
Pasien ada riwayat radang sendi sejak 2 tahun terakhir, nyeri di sendi bahu, siku, dan lutut (nyeri sampai tidak bisa duduk bersila), riwayat konsumsi metilprednisolon 4mg, dan etoricoxib jangka panjang. Gejala yang mengarah ke hiperkortisolisme lainnya tidak didapatkan pada pasien, namun pasien mengaku mukanya sedikit lebih bengkak.
Izin apakah ada pengaruh konsumsi steroid lama dengan munculnya hiperpigmentasi di wajah? atau ada penyakit mendasari pada pasien ini dokter?
Izin saya lampirkan foto klinis di bawah ini (sudah atas izin pasien)
Terima kasih dokter🙏🏻
ALO Dokter.
Salah satu efek samping dari konsumsi metilprednisolon yaitu hiperpigmentasi pada kulit. Serta penggunaan etoricoxib juga memiliki efek samping gangguan kulit berupa edema wajah. Namun, Dokter harus mewaspadai red flag hiperpigmentasi pada kulit. Untuk penjelasan lebih lanjut, Dokter bisa baca pada artikel berikut: https://www.alomedika.com/red-flags-hiperpigmentasi-pada-kulit dan https://www.alomedika.com/hiperpigmentasi-pada-kulit-wajah-penyebab-dan-diagnosis
Semoga membantu, ya dok.
Perlu di lakukan pemeriksaan ANA test untuk menyingkirkan SLE..