Bintik-bintik pada kedua pundak yang terasa gatal, panas, dan perih - Diskusi Dokter

general_alomedika

ALO DOKTER, saya mendapatkan pasien laki-laki, usia 25tahun, bekerja sebagai karyawan dan sehari-hari didalam ruangan.Pasien mengeluhkan bintik-bintik pada...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Bintik-bintik pada kedua pundak yang terasa gatal, panas, dan perih

    Dibalas 02 Desember 2023, 06:27

    ALO DOKTER, saya mendapatkan pasien laki-laki, usia 25tahun, bekerja sebagai karyawan dan sehari-hari didalam ruangan.

    Pasien mengeluhkan bintik-bintik pada kedua pundak bagian depan sejak september 2023 (2 bulan yll), gatal sedikit, panas dan perih. Bintik ditempat lain tidak ada. Awalnya muncul dikanan, lalu 1 bulan ini menyebar ke kiri.

    Pasien menyangkal digigit serangga, mengganti sabun, alergi makanan.

    Ayah pasien mengalami gejala serupa pada bagian perut kanan, dan sudah membaik dengan salep ket*konazole 1 bulan yll. Adik pasien juga mengalami gejala serupa pada bagian punggung dan membaik dengan salep tsb 3 minggu yll.