Methisoprinol untuk terapi tambahan HFMD - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter, ijin bertanya dok. Saya mempunyai pasien dengan keluhan demam 1 hari kemudian muncul plentingan di telapak kaki dan tangan, beberapa jam kemudian...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Methisoprinol untuk terapi tambahan HFMD

    Dibalas 05 Desember 2022, 09:44
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dokter, ijin bertanya dok. Saya mempunyai pasien dengan keluhan demam 1 hari kemudian muncul plentingan di telapak kaki dan tangan, beberapa jam kemudian disusul luka" dimulut dan muncul plentingan lain diarea bokong dan di atas lutut. Saat ini anak rewel dan malas makan tapi masih bisa minum sedikit. Saya mendiagnosis ke arah HFMD dd/ Varisela zooster. Yang ingin saya tanyakn apakah boleh diberi terapi Metisoprinol sebagai terapi tambahan selain terapi Simtomatik? 

    Terima kasih TS untuk tanggapannya

05 Desember 2022, 09:44

ALO Dokter,

Izin ikut berdiskusi ya dok. Untuk HFMD maupun varicella zoster sama-sama merupakan penyakit viral yang bersifat self-limiting atau dapat sembuh sendiri tanpa penggunaan obat antiviral maupun obat-obat lainnya. Untuk HFMD, terapi yang dianjurkan bersifat suportif dan simtomatik saja. Untuk varicella zoster, terapi juga bersifat suportif dan simtomatik, kecuali bila ada risiko infeksi sedang-berat yang membuat pasien membutuhkan acyclovir, misalnya karena pasien berusia >12 tahun, pasien memiliki penyakit paru atau kulit jangka panjang, atau pasien memiliki kondisi immunocompromised.

Berikut saya lampirkan artikel Alomedika tentang HFMD dan varicella ya dok:

https://www.alomedika.com/penyakit/kesehatan-anak/penyakit-tangan-kaki-dan-mulut/penatalaksanaan

https://www.alomedika.com/penyakit/penyakit-infeksi/cacar-air/penatalaksanaan