Alo dokter, ijin konsul Pasien laki-laki usia 75 tahun, datang ke puskesmas dengan keluhan sesakDari pemeriksaan terdapat ronkhi, TD saat datang 190/100,...
Penanganan yang tepat untuk pasien hipertensi emergensi usia 75 tahun dengan keluhan sesak yang tidak memiliki KIS/BPJS - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Penanganan yang tepat untuk pasien hipertensi emergensi usia 75 tahun dengan keluhan sesak yang tidak memiliki KIS/BPJS
Dibalas 22 Juli 2022, 14:35
dr.Liuk Irawati
Dokter Umum
Alo dokter, ijin konsul
Pasien laki-laki usia 75 tahun, datang ke puskesmas dengan keluhan sesak
Dari pemeriksaan terdapat ronkhi, TD saat datang 190/100, lalu dilakukan observasi di puskesmas, TD dini hari 250/120, pasien tidak punya KIS/BPJS dan hidup sendiri, dan termasuk keluarga tidak mampu jadi tidak memungkinkan untuk di rujuk. Riwayat penyakit dahulu cardiomegali
Saat ini diterapi captopril 25 mg sublingual, furosemid 20mg.
Mohon advicenya dokter
Dibuat 01 Maret 2020, 06:24
01 Maret 2020, 10:08
dr.Habibie Arifianto, SpJP (K), MKes, FIHA
Dokter Spesialis Jantung
Sepertinya pasien dokter mengalami apa yang disebut sebagai acute hypertensive heart failure. Suatu subset acute heart failure akibat hipertensi emergency. Apabila dilihat dari etiologinya, pasien ini mengalami vascular type dari acute heart failure. Jadi sudah tepat penanganan utamanya adalah obat-obatan vasodilator sepeti ACE inhibitor, namun akan lebih baik lagi bila yang digunakan adalah vasodilator intravena seperti nitrogliserine maupun isdn intravena. Namun apabila tidak bisa diakses karena keterbatasan fasilitas terpaksa menggunakan obat2 oral seperti nitrat, ace inhibitor maupun amlodipine. Diuretik bisa diberikan untuk symptom reliever saja, bisa diberikan sebagai terapi awal 0.5-1 mg/ kgBB untuk pasien naive.selain diuretic juga memiliki efek vasodilator di pemberian acute setting sebelum efek diuresisnya terjadi.
namun perlu diingat ya. Tipe gagal jantung seperti ini adalah vascular type, jadi gagal jantung terjadi akibat Left End Diastolic Pressure yg meningkat, bukan suatu loading conditions yg terlalu berlebihan jadi diuretik hanya diberikan seperlunya saja ya, bukan sebagai terapu utama. Kecuali bila doktwr sudah menurunkan preload dan sistemic vascular resistance namun pasien masih mengeluh sesak.
Semoga membantu
namun perlu diingat ya. Tipe gagal jantung seperti ini adalah vascular type, jadi gagal jantung terjadi akibat Left End Diastolic Pressure yg meningkat, bukan suatu loading conditions yg terlalu berlebihan jadi diuretik hanya diberikan seperlunya saja ya, bukan sebagai terapu utama. Kecuali bila doktwr sudah menurunkan preload dan sistemic vascular resistance namun pasien masih mengeluh sesak.
Semoga membantu
01 Maret 2020, 10:45
dr.Liuk Irawati
Dokter Umum
Terimakasih banyak atas masukan dan ilmunya dokter.
Di puskesmas memang terbatas obat-obatan intravena dok
Apakah perlu di kombinasi pemberian obatnya dok, seperti captopril dengan nitrat?
Di puskesmas memang terbatas obat-obatan intravena dok
Apakah perlu di kombinasi pemberian obatnya dok, seperti captopril dengan nitrat?
01 Maret 2020, 10:47
dr.Habibie Arifianto, SpJP (K), MKes, FIHA
Dokter Spesialis Jantung
Betul dok, pada gagal jantung pada hipertensi emergensi bagaimana secepatnya menurunkan tekanan akhir diastolik. Tapi hati-hati, kadang kita sulit mengontrol penurunan tensi pada pemberian sediaan oral. Bisa diakali dengan pemberian sublingual 1 macam obat diobeservasi 15-30 menit dapat diberikan obat kedua.
01 Maret 2020, 10:54
dr.Liuk Irawati
Dokter Umum
Baik dokter, terimakasih banyak atas jawaban dokter, saya sangat terbantu
01 Maret 2020, 18:53
dr.Liuk Irawati
Dokter Umum
Hasil EKG terakhir seperti ini dokter, apakah butuh terapi tambahan dok? Sementara saat ini pasien keluhan sesaknya masih hilang timbul
01 Maret 2020, 19:08
dr.Habibie Arifianto, SpJP (K), MKes, FIHA
Dokter Spesialis Jantung
Ya lakukan saja injeksi furosemide bolus intermiten dok/8 jam
01 Maret 2020, 18:55
dr.Habibie Arifianto, SpJP (K), MKes, FIHA
Dokter Spesialis Jantung
Tensi terakhir berapa dok? Sepertinya kok masih takikardia ya, artinya penanganan dekongesti dokter belum adekuat
22 Juli 2022, 14:35
dr.fahmi abadi
Dokter Umum
Terimakasih ilmunya dok...barusan saya ada pasien dengan akut hilertensi type vaskular.(tanpa oedem).
TD 1805/115
Rontgen AP kesan cardiomegali.
Saya kasih Antihipertensi kombinasi
candesartan 8 mg 1-0-0
Amlodipine 0-0-1
Dan vasodilator ISDN 1 dd 1 bila sesak.
Apakah ada koreksi dok?trimakasih.
TD 1805/115
Rontgen AP kesan cardiomegali.
Saya kasih Antihipertensi kombinasi
candesartan 8 mg 1-0-0
Amlodipine 0-0-1
Dan vasodilator ISDN 1 dd 1 bila sesak.
Apakah ada koreksi dok?trimakasih.
01 Maret 2020, 19:02
dr.Habibie Arifianto, SpJP (K), MKes, FIHA
Dokter Spesialis Jantung
Kalau sudah segitu dan masih sesak, saatnya furosemide dimainkan dok. Force diuresis saja, karena dari ekg jantung sudah membesar. Urine adekuat? Bagaimana dengan ureum dan kreatinin?
01 Maret 2020, 19:06
dr.Liuk Irawati
Dokter Umum
Urin adekuat dok, untuk cek ureum creatin baru besok senin dokter, karena di pkm terbatas di pemeriksaan DL saja
01 Maret 2020, 09:43
dr. Ayu Munawaroh
Dokter Umum
Alo, Dok
Mohon maaf untuk kondisi pasiennya saat ini seperti apa? apakah sudah membaik dengan pemberian captopril tersebut?
agak sulit jika pasien tidak memiliki keluarga atau kerabat, apakah dari dinas sosial sudah dihubungi? karena biasanya pasien yang sendirian didampingi oleh dinas sosial.
Mohon maaf untuk kondisi pasiennya saat ini seperti apa? apakah sudah membaik dengan pemberian captopril tersebut?
agak sulit jika pasien tidak memiliki keluarga atau kerabat, apakah dari dinas sosial sudah dihubungi? karena biasanya pasien yang sendirian didampingi oleh dinas sosial.
01 Maret 2020, 10:37
dr.Liuk Irawati
Dokter Umum
Setelah pemberian captopril dan furo TD turun 180/90 dok
Saat ini masih belum dihubungi pihak dinsos, terimakasih masukkannya dok
Saat ini masih belum dihubungi pihak dinsos, terimakasih masukkannya dok
01 Maret 2020, 11:37
dr.Adik Kurniawan
Dokter Umum
Coba di suruh ngurus sktm dokter, klo memang ktpnya asli situ bs minta tlg pak rt untuk bikin sktm ke kelurahan, setelah sktm jadi dokter bs membuatkan rujukan sktm untuk dirujuk ke rs milik pemerintah kota kabupaten,jika memang bukan penduduk asli situ ya bs dibantu semampu puskesmas, dengan obat yang ada disana, untuk biaya krn ktp luar daerah dan kategori ga mampu bs digratiskan dok
02 Maret 2020, 14:09
dr. Pika Novriani Lubis
Dokter Umum
Izin menyimak dokter.
01 Maret 2020, 19:10
dr. Nurul Falah
Dokter Umum
Sangat bermanfaat diskusinya, izin menyimak ya Dok.
02 Maret 2020, 09:19
dr.Thera Febrika Nur Fajri
Dokter Umum
Izin menyimak.. sangat bermanfaat
02 Maret 2020, 13:10
dr. Krisna
Dokter Umum
Ijin menyimak, Sangat bermanfaat. Terimakasih banyak dokter ilmunya
22 Juli 2020, 08:33
dr.hepi Wijayanti
Dokter Umum
terimakasih dokter sharing nya
22 Juli 2020, 17:58
dr. Hartini Ahadiyatur Ru'yi
Dokter Umum
Maaf dok ijin tanya , berarti jika didapatkan kasus HT emergency di puskesmas dengan keluhan seperti pasien diatas sembari menunggu antrean rujukan di RS (terkadang penuh kendala covid) bisa diberikan captopril SL 25 mg dok? Untuk observasi pasiennya bagaimana nggih dok bila dalam 30-1 jam TD pasien tidak turun dan kondisi pasien masih sesak dok?
22 Juli 2020, 21:07
dr. Prihandhi Jauhar M Sp.PD
Dokter Umum
Terimakasih sharing ilmunya dok