Diagnosa dan tatalaksana untuk pasien usia 50 tahun dengan keluhan kulit gatal adanya benjolan bergerombol keras menyebar - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter izin bertanya, Seorang pria dengan keluhan kulit gatal dan terdapat benjolan kecil keras apabila di garuk seperti abu abu dan menyebar di seluruh...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Diagnosa dan tatalaksana untuk pasien usia 50 tahun dengan keluhan kulit gatal adanya benjolan bergerombol keras menyebar

    Dibalas 18 September 2025, 06:34
    Anonymous
    Anonymous
    Mahasiswa Kedokteran

    Alo dokter izin bertanya, Seorang pria dengan keluhan kulit gatal dan terdapat benjolan kecil keras apabila di garuk seperti abu abu dan menyebar di seluruh kaki dan tangan sudah di alami 2 tahun yang lalu.

    Menurut dokter diagnosa nya apa ya? dan di obati dengan apa?

16 September 2025, 20:08
Sepertinya ini cenderung ke arah Lichen Amyloidosis, treatmentnya dengan Topical corticosteroid dan antihistamine.
16 September 2025, 21:07
Selain salep kortikosteroid dan antihistamin oral, bisa pake urea 10-20% cream, (contoh yg dijual carmed 10), lebih bagus lagi kalo dirujuk ke dokter spesialis kulit,  mungkin bisa dilakukan pemeriksaan biopsi kulit, agar tatalaksana lebih tepat.
17 September 2025, 20:36
AloDokter..
Beberapa diagnosis banding yg mungkin muncul antara laim adalah keratosis pilaris
Terapinya memakai pelembab berbahan dasar ceramid dan nisa diberikan kortikosteroid topikal super potent
Apabila tidak ada perbaikan.. bisa dilakukan tindakan seperti dermabrasi atau laser CO2
17 September 2025, 22:12
dr.m rizky
dr.m rizky
Dokter Umum
Alo dok, izin menanyakan. Untuk pelembab nya sehari berapa kali, dan steroid topikanya brpa kali dok ? Apakah penggunaan keduanya boleh ditimpa satu sama lain dok ? Trmksh doktr dyah.
17 September 2025, 22:13
Selamat malam dr. RIZKY, pemakaian pelembab sebaiknya sesaat setelah mandi, tunggu 6-+5 menit baru ditimp steroid fopikalnya
17 September 2025, 22:15
dr.m rizky
dr.m rizky
Dokter Umum
Dalam kondisi seperti ini, dan d terapi seperti yg doktr sampaikan diatas. Kira2 proses perbaikannya brpa lama dok ?
17 September 2025, 22:17
Melihat kondisinya, menurut pengalaman saya memang sangat lama... minimal 6 bulan dengan pemakaian yg teratur dan menghindari sekiranya faktor pencetus gatal seperti cuaca ekstrim, pemakaian kaos kaki yg terlalu tebal atau mungkin adanya makanan2 yg memicu gatal.
Pengolesan pelembab bisa sesering mungkin utk memperbaiki barrier kulitnya.
Disarankan juga pemakaian sabun pH netral utk menjaga kelembaban kulit
17 September 2025, 22:18
dr.m rizky
dr.m rizky
Dokter Umum
Baik dokter. Terimaksh atas infromasinya dr. Dyah.
18 September 2025, 06:34
Pakai minyak zaitun