ALO, Dokter.Mohon pendapat rekan-rekan sejawat mengenai pemberian dexamethasone kepada pasien yang positif COVID-19 (dengan swab/PCR test), termasuk pasien...
Pemberian Dexamethasone kepada Pasien COVID-19 - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Pemberian Dexamethasone kepada Pasien COVID-19
ALO, Dokter.
Mohon pendapat rekan-rekan sejawat mengenai pemberian dexamethasone kepada pasien yang positif COVID-19 (dengan swab/PCR test), termasuk pasien yang tanpa gejala.
Terima kasih.
Alo, Dokter.
Izin coba menjawab ya..
Dari hasil studi yang saya baca, pemberian dexamethasone hanya bermanfaat pada pasien COVID-19 yang terpasang ventilator (dalam keadaan kritis).
Penelitian ini berupa meta analisis prospektif dari 7 RCT yang melibatkan 1.703 pasien. Hasilnya menunjukkan 8% pengurangan absolut (40% vs 32%) dan 21% penurunan relatif angka kematian pada pasien COVID-19 dengan ventilator.
Referensi: https://jamanetwork.com/journals/jama/fullarticle/2770279
Sementara itu, manfaat pemberian kortikosteroid untuk pasien tanpa gejala belum ditunjang data klinis yang adekuat. WHO dan CDC juga merekomendasikan untuk menghindari penggunaan obat ini untuk COVID-19.
Referensi: https://www.alomedika.com/kortikosteroid-untuk-penanganan-covid-19
CMIIW. Mungkin dokter lain ada yang bisa memberikan pendapat?
Terima kasih.
Alo Dok,
IMHO, penanganan pasien terkonfirmasi positif asimptomatis isolasi mandiri di rumah dgn terapi farmakologisnya adalah multivitamin dgn kandungan vit B, C, D, E dan zinc.
Mengenai deksametason, sebenarnya tdk/belum tercantum sebagai obat penanganan COVID versi BPOM. Tetapi dari pedoman berbagai perhimpunan dokter spesialis mengenai tatalaksana covid edisi II, deksametason diberikan pada kasus berat yg mendapat teeapi oksigen atau dukungan ventilator.