Pasien wanita usia 23 tahun dengan mioma uteri dengan perdarahan berulang - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo Dokter, wanita 23 tahun, belum menikah dan belum aktif secara seksual didiagnosa mengalami mioma uteri oleh dokter kandungannya.Ukuran mioma 3cm disertai...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pasien wanita usia 23 tahun dengan mioma uteri dengan perdarahan berulang

    Dibalas 01 Juni 2020, 15:27

    Alo Dokter, wanita 23 tahun, belum menikah dan belum aktif secara seksual didiagnosa mengalami mioma uteri oleh dokter kandungannya.


    Ukuran mioma 3cm disertai nyeri perut dan saat haid darah banyak sampai harus ganti tiap 30 menit sampai 1 jam sekali, oleh dokter diberikan pil kb microgynon dan tranexamic acid 3x1. Karena darah berhenti, pasien mengghentikan obatnya, dan sekarang perdarahan lagi. Apa pasien boleh lanjut minum obat yang masih ada ataukah harus konsul kembali ke dokternya? Apakah Pil KB dan tranexamic acid tidak boleh dikonsumsi secara bersamaan? Dan apakah penanganan mioma hanya dengan operasi saja?


    Terimakasih sebelumnya Dokter.

01 Juni 2020, 09:54
dr.Hervyasti Purwiandari SpOG
dr.Hervyasti Purwiandari SpOG
Dokter Spesialis Kandungan
mioma uteri pada masa reproduksi sangat dipengaruhi banyak hal , terutama adanya unopposed estrogen yang salah satunya berasal dari lemak
ada banyak cara untuk mengatasi mioma pada kasus wanita yg masih menginginkan keturunan
1. pemberian terapi hormonal bs dengan progesteron, GnRH analog, ataupun penggunaan Visanne
penggunaan obat hormonal tidak disarankan untuk distop sendiri tanpa konsultasi karena beresiko rebound phenomenon
2. jika terapi medikamentosa gagal ada terapi operatif dg berbagai macam tahapan
- laparaskopi miomektomi
- laparatomi miomektomi
3. perlu ada evaluasi dg usg berkala mengenai ukuran mioma 
26 Mei 2020, 08:56

Alo dokter,

Mioma uteri sangat dipengaruhi oleh hormon, menurut saya sebaiknya kembali ke dokter Obgyn untuk pemberian obat lanjutan, karena pasien belum menikah dan saat ini usia produktif.

Sedangkan obat asam traneksamat, menurut referensi, pada kasus perdarahan menstruasi abnormal digunakan untuk mengurangi jumlah darah selama masa menstruasi, bukan untuk menghentikan darah menstruasi. Karena itu, bila sudah diberikan 2 siklus dan belum ada perbaikan sebaiknya dipikirkan alternatif terapi lainnya.

 

27 Mei 2020, 16:24
Terimakasih banyak dr.Hudi untuk infonya 🙏
29 Mei 2020, 21:25
Ijin menyarankan untuk konsultasi ke bagian kandungan karena supaya dilakukan grading mioma nya dan apakah perlu tindakan operatif atau tidak 
01 Juni 2020, 01:03
reerrer
reerrer
Psikolog

dsadasdasd

01 Juni 2020, 10:54
01 Juni 2020, 11:07
Alo Dok, 
Saran saya sebaiknya kontrol kembali ke dokter sblm konsumsi obat dok, jika perlu mencari second atau third opinion dok. Pada mioma uteri, bila menggunakan preparat progesteron bisa digunakan sampai 2-4 siklus dgn target terapi adalah pengecilan tumor dan hilangnya keluhan. Selain itu, perlu juga dipastikan juga bahwa darah yg keluar bukan darah lucutan (krn drug withdrawal). 
Mengenai asam traneksamat boleh saja digunakan bersamaan dgn preparat progesteron namun umumnya tidak digunakan dlm jangka panjang dok. 
Salah satu ref: https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC5592915/
01 Juni 2020, 15:27
Saran dokter diberikan rujukan ke poli obgin, kalau penyebabnya mioma kemungkinan perdarahan dalam jumlah besar jarang terjadi, pikirkan kemungkinan penyebab lain, seperti endometriosis, ca cerviks atau pengaruh pengobatan hormon. Mohon digali riwayat penyakit keluarga terutama riwayat penyakit kanker dalam keluarga. Untuk perlu tidaknya operasi, tergantung lokasi, ukuran, dan progesivitas.