Bagaimana penggunaan 2 jenis VAR yang ada di Indonesia, yakni Verorab dan Rabivax? Apakah bisa dipergunakan selang seling? Apabila vaksin-1 menggunakan merk...
Penggunaan Verorab dan Rabivax selang seling - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Penggunaan Verorab dan Rabivax selang seling

Bagaimana penggunaan 2 jenis VAR yang ada di Indonesia, yakni Verorab dan Rabivax? Apakah bisa dipergunakan selang seling? Apabila vaksin-1 menggunakan merk Verorab apkah untuk vase selanjutnya bisa menggunakan Rabivax atau sebaliknya apabila ketersediaan di faskes terbatas?
Terima kasih.

Alo Dokter!
Saat ini terdapat 2 jenis vaksin rabies Dok:
- Vaksin sel embrio ayam murni (PCECV) seperti Rabipur dan Rabivax
- Vaksin sel vero murni (PVRV) yaitu Verorab
Meskipun dianjurkan untuk menyelesaikan vaksin dengan 1 jenis yang sama, namun jika keadaan tidak memungkinkan (seperti tidak tersedianya vaksin tsb pada faskes), boleh digunakan secara bergantian Dok.
Untuk lebih lanjutnya, Dokter bisa membaca artikel berikut: https://www.sciencedirect.com/science/article/abs/pii/S0264410X0000342X?via%3Dihub
Semoga membantu, Dok