Anjuran dan efek dari penggunaan kontrasepsi darurat - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokIzin berdiskusi, kmrn ada user bertanya mengenai penggunaan postinor, 3 hari sebelum nya user sdh konsumsi postinor, dan hr ini melakukan hubungan lg...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Anjuran dan efek dari penggunaan kontrasepsi darurat

    Dibalas 30 Januari 2023, 08:24
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dok

    Izin berdiskusi, kmrn ada user bertanya mengenai penggunaan postinor,

    3 hari sebelum nya user sdh konsumsi postinor, dan hr ini melakukan hubungan lg tanpa pengaman

    Izin bertanya apakah dpt kita anjurkan lg menggunakan postinor ?

    Atau tidak perlu diberikan lg postinor ?

    Berapa lama efek obat ini sebagai kontraseoso darurat?

    Terima kasih, mohon pencerahan nya

30 Januari 2023, 08:24
dr. Felicia
dr. Felicia
Dokter Umum

ALO dokter

Ijin ikut berdiskusi 

Postinor isinya levonorgestrel yang sudah FDA approved untuk digunakan sebagai kontrasepsi darurat dalam 72 jam pasca coitus yang tidak terproteksi. Lama efeknya 1-2 hari. 

 

Jadi, mungkin bisa direkomendasikan untuk minum kembali, tapi dengan edukasi bahwa pil ini sebenarnya bukan untuk diminum rutin, karena efek samping seperti perdarahan intermenstrual, menstruasi ireguler, mual dan muntah, dan sebagainya. 

 

Berikut artikel Alomedika mengenai Metode Kontrasepsi Darurat: https://www.alomedika.com/metode-kontrasepsi-darurat

 

Semoga membantu