diagnosis banding ruam pada anak usia 2 tahun - Diskusi Dokter

general_alomedika

Selamat siang docs. Izin share kasus ruam pada anak laki2 usia 2 tahun. Pada hari pertama terdapat lesi berupa papula pada permukaan ekstensor lutut dan siku...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • diagnosis banding ruam pada anak usia 2 tahun

    Dibalas 07 Januari 2019, 15:03

    Selamat siang docs. 

    Izin share kasus ruam pada anak laki2 usia 2 tahun. Pada hari pertama terdapat lesi berupa papula pada permukaan ekstensor lutut dan siku bilateral. Tidak terasa gatal dan nyeri. Anak tidak demam dan tdk ada sariawan. Riwayat imunisasi lengkap termasuk vaksin campak dan varicella. 

    Keesokan harinya lesi menyebar ke lengan, kaki, selangkangan, tengkuk, bokong, daun telinga dan bahu. Masih tdk ada demam dan sariawan. 

    Diagnosis apa saja yang paling mendekati ya dok? Btk.