Kira-kira berapa lama pembuatan surat izin praktik - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokter. Izin bertanya. Untuk proses pembuatan SIP dokter umum butuh waktu kira2 berapa lama ya dok? Saat ini saya sedang mengurus NPA IDI tapi 2 bulan...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Kira-kira berapa lama pembuatan surat izin praktik

    Dibalas 25 Januari 2022, 10:41
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Alo dokter. Izin bertanya. Untuk proses pembuatan SIP dokter umum butuh waktu kira2 berapa lama ya dok? Saat ini saya sedang mengurus NPA IDI tapi 2 bulan belum keluar NPA nya. Apakah untuk membuat SIP harus punya NPA IDI dulu dokter?

    Lalu apa saja syarat untuk membuat SIP?

    Terimakasih TS

24 Januari 2022, 21:55
Alo dokter, 
Sebelum mendaftarkan SIP yang dibutuhkan adalah mendaftar di IDI wilayah tempat praktik dok, tidak musti sampai nomor NPA keluar, yang penting sudah teregistrasi. Bisa juga dengan melihat ke Web idionline.org 


Kemudian dari syarat yang dibutuhkan selanjutnya untuk SIP 
1. Pas foto 4x6 berwarna
2. FC ijazah
3. FC surat rekomendasi
4. Copy asli STR
5. Surat kesehatan
6. surat keterangan bekerja dari klinik / RS atau surat rekomendasi puskesmas setempat bila praktek pribadi (disesuaikan dengan IDI setempat)


Semoga dapat membantu dok

25 Januari 2022, 10:40
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Terimakasih dok infonya 🙏
24 Januari 2022, 23:21
Alo dokter..sekedar sharing, yg dokter maksud mungkin KTA ya dok, kalo NPA bukan sejak awal lulus dokter urus kompetensi dan STR pertama kali keluar otomatis NPA IDI kita...Untuk yg syarat pembuatan SIP mandiri , ini pengalaman sy baru aja tadi pagi sy urus.
Untuk wilayah IDI sy skrg melalui DMPTSP, dan tadi syarat yg dimintakan :
1. Surat permohonan SIP mandiri ditujukan lgsg ke DPMPTSP bermatrai 6000
2. FC KTP
3. FC ijazah
4. Rekomendasi IDI cabang tempat kita bakal praktek
5. STR asli yg legalisir sesuai yg ke brp bakal praktek kita + FC nya
6. Fc SIP ditempat lain kalo ada
7. Foto ukuran 3x4 berwarnaJadi untuk wilayah DPMPTSP di kota sy , untuk SIP mandiri sudah TDK diperlukan lg surat rekomendasi puskes dan rekom dinasProses 14 hari kerja SIP mandiri nya Demikian dok, mgkn lain DPMPTSP lain pula aturannya
25 Januari 2022, 10:41
Anonymous
Anonymous
Dokter Umum
Terimakasih dok infonya 🙏