Alodokter , ijin bertanya , anak saya perempuan usia 24bulan , harusnya akan mendapatkan imunisasi DPT4 .. tetapi saya berencana untuk melakukan vaksinasi...
Anak usia 24 bulan akan vaksin DPT 4 dan influenza apakah boleh dilakukan bersamaan - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Anak usia 24 bulan akan vaksin DPT 4 dan influenza apakah boleh dilakukan bersamaan
Alodokter , ijin bertanya , anak saya perempuan usia 24bulan , harusnya akan mendapatkan imunisasi DPT4 .. tetapi saya berencana untuk melakukan vaksinasi influenza juga .. Bagaimana sebaiknya ya ?
Apakah boleh dilakukan bersamaan atau tdk ?
Kalo tidak , jeda yang dianjurkan berapa lama ?
Dan sebaiknya yang mana dulu ya dok , karena masa pandemi spt ini agak khawatir juga dok ..
Mohon masukkanya dokter 🙏 terima kasih ..
Alo Dokter,
Kedua vaksin termasuk jenis inaktif jadi bisa diberikan bersamaan kanan dan kiri. Pengalaman saya lebih efisien karena mengurangi kunjungan ke faskes (apalagi selama pandemi ini) dan juga mengurangi pengalaman traumatis anak karena sekali disuntik. Yang tidak dianjurkan adalah memberikan dua vaksin hidup bersamaan misalnya vaksin cacar air dan MR atau campak.
Ref: https://www.paei.or.id/vaksinasi-dan-vaksin/
Alo dokter, menurut pandangan saya^^ berikan DPT4 dulu, agar jadwal berikutnya tidak mundur.. Kemudian 28 hari kemudian vaksin influenza.. terimakasih