Alo dokter, izin bertanyaUtk penderita covid19 terkonfirmasi dg gejala klinis dominan gejala dispepsia, vitamin apa yg aman diberikan? Mengingat Vitamin C...
Vitamin apakah yang aman bagi penderita Covid19 dengan gejala dispepsia - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Vitamin apakah yang aman bagi penderita Covid19 dengan gejala dispepsia
Dibalas 29 Juni 2021, 08:26
Anonymous
Dokter Umum
Alo dokter, izin bertanya
Utk penderita covid19 terkonfirmasi dg gejala klinis dominan gejala dispepsia, vitamin apa yg aman diberikan? Mengingat Vitamin C dosis tinggi kbykan bersifat asam dan dikhawatirkan memperberat keluhan yg dialami.
Dibuat 29 Juni 2021, 07:56
29 Juni 2021, 08:26
dr. Irene Cindy Sunur
Dokter Umum
Alo Dokter,
Pasien dapat diberikan vitamin D ya, Dok. Menurut studi, vitamin D berperan sebagai imunomodulator dan dapat mengurangi produksi sitokin proinflamasi. Selain itu, vitamin D dapat berinteraksi dengan ACE2 yang merupakan reseptor masuknya SARS-CoV-2, sehingga diperkirakan bermanfaat untuk pasien COVID-19. Berikut referensi lebih lengkapnya ya dok:
https://www.alomedika.com/cme-manfaat-vitamin-d-pada-covid-19