Panduan e-prescription untuk batuk kering pada dewasa ini dapat digunakan oleh Dokter saat hendak memberikan terapi medikamentosa secara online.
Batuk merupakan mekanisme pertahanan alami tubuh untuk mengeluarkan partikel atau material asing yang masuk ke saluran napas. Pada banyak kasus, batuk kering dapat sembuh sendirinya dalam waktu 1‒3 hari.[1,2]
Penyebab paling umum batuk pada dewasa adalah infeksi saluran pernapasan atas (ISPA), dan biasanya disebabkan oleh infeksi virus. Penyebab lain dapat bervariasi, seperti asma, alergi terhadap makanan tertentu, refluks gastroesofageal, paparan debu, dan paparan asap rokok.[1,2]
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)