Cara penggunaan menstrual cup belum banyak dipahami oleh pasien maupun tenaga kesehatan karena lebih lazimnya penggunaan produk menstruasi lain seperti pembalut dan celana menstruasi. Namun, berbagai studi menunjukkan bahwa menstrual cup mempunyai profil keamanan yang baik dan dapat mengurangi limbah, sehingga bisa menjadi alternatif yang menjanjikan.[1,2]
Wanita usia reproduksi membutuhkan produk menstruasi yang efektif, aman, dan juga terjangkau. Penggunaan produk yang kurang tepat dapat menyebabkan kebocoran, lecet, atau bahkan peningkatan risiko infeksi saluran kemih dan infeksi organ panggul. Selain itu, ketidaktahuan, prasangka, biaya tinggi, dan kekhawatiran tentang keamanan produk dapat menghalangi perempuan untuk mencoba berbagai produk yang ada.[1,2]
Menurut studi di India, menstrual cup merupakan salah satu pilihan yang paling tidak disukai oleh wanita dan jumlah penggunaannya lebih sedikit daripada pembalut wanita. Suatu survei deskriptif terhadap 300 wanita di Mangalore, India menunjukkan bahwa meskipun 82% tahu tentang menstrual cup, hanya 2,6% pernah memakainya.[1,3-5]
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)
Referensi
1. Van Eijk AM, Zulaika G, Lenchner M, et al. Menstrual cup use, leakage, acceptability, safety, and availability: a systematic review and meta-analysis. Lancet Public Health. 2019;4(8):e376–93. http://dx.doi.org/10.1016/S2468-2667(19)30111-2
2. Mason L, Nyothach E, Alexander K, et al. We keep it secret so no one should know - A qualitative study to explore young schoolgirls attitudes and experiences with menstruation in rural Western Kenya. PLoS One. 2013;8(11).
3. Van Eijk AM, Sivakami M, Thakkar MB, et al. Menstrual hygiene management among adolescent girls in India: A Systematic review and meta-analysis. BMJ Open. 2016;6(3).
4. George AM, Leena KC. Experiences of the Women Using Menstrual Cup on Free Will – A Qualitative Inquiry. Online J Heal Allied Sci. 2020;19(3):1–4.
5. Ballal K, et al. Menstrual cup: awareness among reproductive women. Int J Reprod Contraception, Obstet Gynecol. 2020;9(4).
6. Beksinska M, Nkosi P, Zulu B, Smit J. Acceptability of the menstrual cup among students in further education institutions in KwaZulu-Natal, South Africa. Eur J Contracept Reprod Heal Care. 2021;26(1):11–6. https://doi.org/10.1080/13625187.2020.1815005
7. Kuhlmann AS, Henry K, Wall LL. Menstrual Hygiene Management in Resource-Poor Countries. Obstet Gynecol Surv. 2017;72(6):356–76.
8. Cleveland Clinic. Are Menstrual Cups Right for You?. 2022. https://health.clevelandclinic.org/tired-of-tampons-here-are-pros-and-cons-of-menstrual-cups
9. Jin J. What Are Menstrual Cups? JAMA. 2024 Jul 25. doi: 10.1001/jama.2024.7372. Epub ahead of print. PMID: 39052286.