Deteksi Dini Risiko Diabetes Gestasional

Oleh :
dr. Queen Sugih Ariyani

Hingga saat ini, skrining diabetes gestasional dilakukan pada usia kehamilan di atas 24 minggu. Namun, beberapa penelitian menemukan biomarka yang berpotensi mendeteksi risiko diabetes gestasional pada masa prakonsepsi.[1]

Diabetes gestasional didefinisikan sebagai suatu keadaan intoleransi glukosa dengan onset atau baru terdiagnosis saat kehamilan. Diabetes gestasional berkaitan dengan mortalitas dan morbiditas pada ibu dan janin. Diabetes gestasional berkaitan dengan komplikasi maternal seperti preeklampsia, harus menjalani sectio caesarea, diabetes mellitus tipe 2, dan sindrom metabolik.

Pada janin, diabetes gestasional dapat menyebabkan mortalitas perinatal, malformasi kongenital, makrosomia, hiperbilirubinemia, dan distosia bahu.

Referensi