Intervensi untuk Meningkatkan Sanitasi Sebagai Pencegahan Diare

Oleh :
dr. Utari Nur Alifah

Intervensi untuk meningkatkan sanitasi merupakan salah satu langkah pencegahan penyakit diare. Intervensi tersebut bertujuan untuk memperkenalkan, memperbaiki, dan memperluas cakupan penggunaan fasilitas atau sistem pembuangan dan pengelolaan kotoran manusia. Akses terhadap sanitasi yang baik dapat mencegah kejadian diare dan akan mengurangi kematian serta kesakitan akibat diare.[1]

Diare merupakan salah satu penyakit penyebab dehidrasi yang menimbulkan kematian di dunia yang mengancam anak-anak di bawah usia 5 tahun dan masyarakat di negara berpendapatan rendah. Hampir satu dari setiap lima kematian anak, atau sekitar 1,6 juta setiap tahunnya, disebabkan oleh diare. Penyakit ini dapat disebabkan oleh bakteri, virus, dan protozoa, yang diekskresikan melalui feses manusia maupun hewan.[1–3]

Dampak Diare pada Anak

Referensi