Alo dr Tonang Dwi Adriyanto Sp. PK, PhDMohon ijin bertanya dok, dengan pemeriksaan self-check antigen yg lewat nasal dari Abott apakah hasil nya bisa...
Pemeriksaan swab antigen yang dilakukan sendiri oleh pasien isolasi mandiri apakah valid - Patologi Klinik Ask The Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Pemeriksaan swab antigen yang dilakukan sendiri oleh pasien isolasi mandiri apakah valid - Patologi Klinik Ask The Expert
Alo dr Tonang Dwi Adriyanto Sp. PK, PhD
Mohon ijin bertanya dok, dengan pemeriksaan self-check antigen yg lewat nasal dari Abott apakah hasil nya bisa dijadikan suatu self-assessment di rumah selama ISOMAN daripada antri yang sangat lumayan pada akhir akhir ini dan lebih resiko terpapar virus tersebut?
Terimakasih Dokter
Tks Dok. Sebenarnya bukan anterior nasal Dok. Yang tepat di Mid-turbinate nassal nggih. Kalau benar pengambilannya, akurasinya cukup baik dibandingkan terhadap Nasofaring Dok. Tks.
Tks. Dr Roshni. Masalah utama pada adekuat tidaknya sampling Dok. Sampling nasal pada produk tersebut, dilakukan pada mid-turbinate. Bukan pada nasofaring, bukan juga pada anterior nasal. Bila memang bisa dilakukan sampling yang tepat, maka hasilnya dapat digunakan untuk skrinning.
Tks Dok.
baik dokter,
tambahan untuk pertanyaan ini sebenernya apa beda pengambilan di nasofaring dan 2cm dari nasal, jika virus itu ada atau positive, pasti akan ada di semua bagian nasal? Bagaimana pendapat dokter tentant lokasi swab yang memanng membuat pasien sangat tdk nyaman?
terima kasih dokter.