Tata laksana menorrhagia pada pengguna KB IUD - Obgyn Ask the Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Izin bertanya dr. Utomo, Sp. OG, pada pasien pengguna KB IUD yang mengeluhkan siklus mens yang lebih panjang dari biasanya, bagaimana penanganannya ya...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Tata laksana menorrhagia pada pengguna KB IUD - Obgyn Ask the Expert

    Dibalas 11 Maret 2022, 09:40
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Izin bertanya dr. Utomo, Sp. OG, pada pasien pengguna KB IUD yang mengeluhkan siklus mens yang lebih panjang dari biasanya, bagaimana penanganannya ya dok?

    Terimakasih dok

10 Maret 2022, 11:58
dr.Utomo Budidarmo, SpOG, M.Kes
dr.Utomo Budidarmo, SpOG, M.Kes
Dokter Spesialis Kandungan

Alo dokter,

pastikan dulu sumbernya darimana, bila baru sekarang haidnya panjang sebelumnya saat pakai iud normal2 saja, kemungkinan kecil disebabkan iud, meski bisa saja bila kebetulan translokasi dan menyebabkan luka/terbuka pembuluh darah di rongga rahim

utk evaluasi yg lengkap dilakukan pemeriksaan spekulum, bila sumbernya diduga dari rongga rahim, iudnya dicopot dulu dan dilakukan penilaian rongga rahim dan aliran darah dengan doppler usg transvagina, selain dinilai kedua indung telur bila spog saat itu curiga gangguan ovulasi

sebagai dokter umum berikan saja dulu anti perdarahan seperti asam tranexamat 3x500 mg, vitamin c 500 mg, dan bila diperlukan tablet tambah darah, dan pemeriksaan penunjang seperti darah rutin dan profil pembekuan darah, sebelum dirujuk ke spog utk melengkapi pemeriksaan

 

11 Maret 2022, 09:40
dr.Anggitamaharani
dr.Anggitamaharani
Dokter Spesialis Kandungan
Dok saya mau bartanya kenapa sy dari pemekain kb spiral sampe saat ini menstruasi saya lancar pas tglnya bulan febuari kemarin sy masih menstruasi ,tp tgl 11_ maret belum dtng bulan bisanya sudah datang kalau seandainya lepas tapu benangnya sy pegang msih tetap dok jadi kenapa ya bln ini sy blm datang bulan .ciri ciri bergeser alat spiral gimn dok?
10 Maret 2022, 22:12
Terimakasih dokter