Diskusi mengenai dokter pribadi - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo Dokter, terutama yang bekerja sebagai interactive medical advisor ataupun dokter pribadi. Izin menyampaikan uneg-uneg terkait dengan akun saya yang...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Diskusi mengenai dokter pribadi

    Dibalas 07 Juni 2023, 16:35

    Alo Dokter, terutama yang bekerja sebagai interactive medical advisor ataupun dokter pribadi. Izin menyampaikan uneg-uneg terkait dengan akun saya yang tiba-tiba dideaktivasi kemarin (5/6/23). Dan setelah dideaktivasi akun saya yang utama tiba-tiba menjadi akun yang masih direview dan tidak bisa digunakan untuk membuka diskusi (foto terlampir). Lalu saya membuat akun baru dengan nama dan nomor STR yang sama dan (ajaibnya) akun langsung terverifikasi dan bisa membuka diskusi ini (mungkin ini salah satu kelemahan sistem Alomedika, di mana saya sering melihat akun pasien membuka diskusi di Alomedika). Saya tidak menyamarkan nama saya karena saya murni ingin berdiskusi secara terbuka dengan pihak Alodokter dan ingin membagikan cerita saya kepada rekan TS yang lain. Kalau tulisan saya ini dihapus, berarti Alodokter menolak niat tulus saya untuk berdiskusi secara sehat, dan mungkin saya akan buka tulisan saya di media yang lain.

    Jadi awalnya saya sudah tergabung sebagai interactive medical advisor selama 3 tahun dan sekitar bulan April ada tawaran untuk menjadi dokter pribadi dengan fee yang menarik. Akhirnya saya ikut onboard dan mulai tergabung menjadi dokter pribadi. Selama ikut dokter pribadi saya mungkin agak kaget dengan sistem rebutan jadwal dan tuntutan kerjanya. Mungkin akan saya jabarkan dalam poin-poin di bawah beberapa hal yang menjadi uneg-uneg saya :

    1. Untuk sistem rebutan jadwal tsb agaknya menyebabkan kurang meratanya jadwal dokter (utamanya yang telat mengambil jadwal). Jadi ada dokter yang mendapat shift malam hingga berkali-kali dan ada juga yang sama sekali tidak mendapatkan shift malam

    2. Tuntutan response time yang terlalu sulit dicapai, terutama jika pertanyaan yang masuk terlalu banyak dalam satu waktu. Jadi dalam 1 kesempatan saya pernah mendapatkan hampir 10 pertanyaan dengan rentang waktu 5-10 menit. Di mana saya dituntut untuk menjawab dan memberikan respon paling lama 2 menit. Hal ini agaknya hal yang mustahil jika pertanyaan terlalu banyak masuk di satu waktu. Dan saya rasa tentunya kualitas jawabannya akan sangat buruk jika benar-benar dijawab dalam waktu yang sangat singkat. Saya rasa mungkin beberapa dokter ada yang mengalami hal serupa, namun saya tidak tahu apakah mendapatkan peringatan yang sama seperti saya atau tidak. Dan masukan untuk Alodokter, mungkin harus membuat sistem pertanyaan dibatasi hanya 3-5 saja, jika lebih dari itu pertanyaan otomatis tidak dapat masuk ke dokter.