Yth. TS. Mohon konsul dan therapy untuk Herpes Zooster Ophtalmica. Saat ini sudah di therapy Acyclovir 2 gram/hari , Salep kulit Acyclovir untuk kulit, salep...
Pasien perempuan dengan herpes zooster opthalmica - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Pasien perempuan dengan herpes zooster opthalmica
Yth. TS. Mohon konsul dan therapy untuk Herpes Zooster Ophtalmica. Saat ini sudah di therapy Acyclovir 2 gram/hari , Salep kulit Acyclovir untuk kulit, salep mata Acyclovir, obat tetes mata Cendo Augentonic, Gabapentin 2 x 1 tab. Apakah perlu ditambahkan korttikosteroid oral untuk mencegah Neuralgia ? Berapa lama pemberian Acyclovir oral? Terimakasih
Jika misal herpes zoster (saya kurang yakin dengan fotonya) kalau usia masih muda tidak perlu ditambahkan steroid, karena jarang terjadi neuralgia paska herpetika (NPH) pada usia muda.... biasanya herpes zoster dan NPH terjadi pada usia lanjut...
Praktis untuk membedakan herpes zoster dan dermatitis venenata dengan melihat usia dan ada vesikel bergerombol apa tidak.... Jika ada nekrosis sentral, lesi linier dan kissing lession mengarah ke dermatitis venenata... sangat bisa dibedakan....
Alo dok,
Dari beberapa jurnal yang saya baca untuk terapi antiviral oral acyclovir 5x800mg/ hari diberikan selama 7 - 10 hari. Dan untuk kortikosteroid oral memang dapat diberikan untuk mencegah neuralgia tetapi mengingat lagi untuk pemberian kortikosteroid oral adanya pertimbangan karena efek sampingnya. kortikosteroid oral ini akan diberikan selama 3 mg tappering off.
berikut tautan yang saya baca:
https://www.amjmed.com/article/S0002-9343(16)30930-5/pdf
https://www.researchgate.net/publication/6654875_Recommendations_for_the_Management_of_Herpes_Zoster
Mungkin sejawat lain ada yang ingin menambahkan, CMIIW. Terima kasih