Mengenali Faktor Risiko Eksaserbasi Asma

Oleh :
dr. Michael Sintong Halomoan

Dokter perlu mengenali faktor risiko eksaserbasi pada pasien asma agar kontrol terhadap asma dapat tercapai. Sekitar 1–18% populasi pada berbagai negara menderita asma. Penurunan kualitas hidup pasien dan peningkatan beban layanan kesehatan sebagian besar diakibatkan oleh eksaserbasi asma.

Eksaserbasi merupakan penyebab utama morbiditas dan mortalitas pasien asma, yang mengakibatkan penurunan kualitas hidup pasien. Selain itu, eksaserbasi asma juga berdampak pada beban layanan kesehatan, dengan meningkatkan biaya manajemen penyakit sebesar 3 kali lipat.

Insidensi eksaserbasi akan meningkat pada penderita asma yang memiliki faktor risiko, sehingga pengenalan terhadap faktor tersebut merupakan hal penting sebagai upaya mencapai kontrol asma yang baik. Identifikasi faktor risiko eksaserbasi merupakan bagian yang tidak dapat dipisahkan dari manajemen asma.[1-4]

Referensi