Asam Hialuronat sebagai Dermal Filler untuk Mengatasi Kerutan

Oleh :
dr.Michael Wiryadana

Injeksi dermal filler dengan asam hialuronat merupakan salah satu teknik yang dilakukan untuk mengurangi tampilan kerutan, dengan mengoreksi hilangnya volume jaringan lunak pada proses penuaan serta peremajaan kulit. Namun, efektivitas penggunaannya masih memerlukan penelitian lebih lanjut.[1]

Mekanisme Kerja Asam Hialuronat

Asam hialuronat merupakan sebuah zat kimia alami yang merupakan polisakarida glikosaminoglikan yang terdiri dari residu alternatif dari monosakarid d-asam glukoronat dan N-asetil-d-glukosamin, yang membentuk sebuah rantai polisakarida linear. Asam hialuronat merupakan komponen utama dari matriks ekstraseluler dan ditemukan pada berbagai jaringan tubuh seperti kulit, mata, jaringan ikat, dan sinovial.[2]

Referensi