Demam Dengue di FKTP, menurut TS bagaimana penatalaksanaan terkini demam tinggi 3 hari suhu 38,8 derajat ,petekie( ),tidak batuk,tidak pernah kemana...
Penanganan yang tepat untuk kasus demam dengue pada pasien anak usia 11 tahun - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Penanganan yang tepat untuk kasus demam dengue pada pasien anak usia 11 tahun
Dibalas 02 Agustus 2020, 08:37
Anonymous
Dokter Umum
Demam Dengue di FKTP, menurut TS bagaimana penatalaksanaan terkini demam tinggi 3 hari suhu 38,8 derajat ,petekie( ),tidak batuk,tidak pernah kemana mana,hanya secara tiba tiba demam,umur 11 thn,mohon bantuan dari TS,BTK
Dibuat 01 Agustus 2020, 14:50
01 Agustus 2020, 14:58
dr.Chrysman Andreria Hatulely
Dokter Umum
Alo dok, untuk penanganan awal bisa dengan anti piretik seperti paracetamol dan rehidrasi cairan yang cukup.
Jika gejala tidak membaik bisa ke IGD RS untuk di rawat
Terima kasih
Jika gejala tidak membaik bisa ke IGD RS untuk di rawat
Terima kasih
01 Agustus 2020, 19:36
dr.Meiriani Sari MSc, SpA
Dokter Spesialis Anak
Baiknya hari ke 4 konfirmasi tes darah rutin. Jika Trombosit masih di atas 100 ribu dan tidak ada warning sign anjurkan pasien untuk kontrol esok hari untuk monitor darah rutin kembali. Sementara diberikan paracetamol rutin bisa tiap 4 jam dan obat simptomatik lainnya, tingkatkan asupan cairan dan edukasi mengenai warning sign pada orang tua. Namun jika pasien trombosit adh di bawah 100 ribu dan ada warning sign maka pasien segera harus di rawat inap untuk pemberian cairan.