untuk kb hormonal seperti pil kb apakah ada yang dikhususkan bagi busui tanpa mempengaruhi produksi asi nya?
Kontrasepsi yang terbaik pada pasien menyusui - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Kontrasepsi yang terbaik pada pasien menyusui
untuk kb hormonal seperti pil kb apakah ada yang dikhususkan bagi busui tanpa mempengaruhi produksi asi nya?
dr. Riko Saputra
untuk kb hormonal seperti pil kb apakah ada yang dikhususkan bagi busui tanpa mempengaruhi produksi asi nya?
Oct 17, 2018 at 09:50 am
Selamat pagi Dok.
Penggunaan KB pada ibu menyusui sebaiknya mendapatkan perhatian dimana dihindari pakai KB yg ada estrogen krn hormon ini menyebabkan produksi asi sedikit.
Jadi bisa pakai KB yg hanya progesteron saja seperti mini pill, KB suntik 3 bulan, implan atau spiral.
Apakah pasien masih memberikan ASI eksklusif dok? Jika iya, tidak perlu disarankan untuk KB hormonal. Pemberian ASI eksklusif sendiri merupakan metode kontrasepsi alami yang cukup efektif sehingga tidak memerlukan kontrasepsi tambahan.
For breastfeeding to serve as an effective method of contraception, the woman must be exclusively or nearly exclusively breastfeeding (at least 85% of infant feeding coming from breastfeeding), be within the first 6 months following delivery, and remain amenorrheic
https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pmc/articles/PMC5237348/
Alo dr Riko
Untuk Busui, pil kb yang tidak mengganggu produksi ASI biasanya akan disarankan yang hanya mengandung progestin atau medroxyprogesterone saja (tanpa ada kandungan esterogen), seperti pil KB 3 bulan atau KB laktasi.
Untuk metode-metode KB lainnya yang dapat digunakan selama menyusui dapat dibaca selengkapnya pada link artikel berikut, Dok
https://www.alomedika.com/obat/kontraseptikoral/medroxyprogesterone-acetate/indikasi-dosis
https://www.medscape.com/viewarticle/565623_5
Alo Dok,
kalau dari link medscape yang saya sudah sertakan, ada beberapa study yang memang meneliti mengenai pengaruh dari minipil (progestin only pills) terhadap produksi ASI postpartum dengan hasil yang cukup positif sehingga masih direkomendasikan oleh WHO dan ACOG sebagai salah satu metode KB hormonal untuk ibu menyusui, Dok..