Dear rekan sejawat,mungkin bisa sharing sejauh ini penggunaan obat untuk obesitas di klinik/rs bagaimana yah dok?,contoh obatnya apa saja dok?apakah sejauh...
Penggunaan obat obesitas di klinik - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Penggunaan obat obesitas di klinik
Dear rekan sejawat,mungkin bisa sharing sejauh ini penggunaan obat untuk obesitas di klinik/rs bagaimana yah dok?,contoh obatnya apa saja dok?apakah sejauh ini aman penggunaannya dan minimal side effect. Lalu bagaimana dengan penggunaan obat penurun nafsu makan dok?
ALO Dokter
Izin ikut berdiskusi ya. Penatalaksanaan pertama untuk obesitas adalah dengan modifikasi gaya hidup, yaitu pengaturan diet dan anjuran untuk berolahraga secara teratur. Obat-obatan biasanya baru dianjurkan bila BMI ≥30 kg/m2, atau bila BMI ≥27 kg/m2 tetapi ada komorbiditas seperti diabetes, hipertensi, dislipidemia, obstructive sleep apnea. Contoh pilihan obat yang sudah disetujui untuk terapi obesitas adalah orlistat dan liraglutide. Semaglutide juga dapat menjadi opsi. Berikut saya lampirkan artikel-artikel terkait untuk informasi lebih lengkapnya, termasuk cara pemakaian dan efek sampingnya ya dok:
https://www.alomedika.com/penyakit/endokrinologi/obesitas/penatalaksanaan
https://www.alomedika.com/obat/antidiabetes/parenteral/liraglutide
https://www.alomedika.com/obat/antidiabetes/parenteral/semaglutide
https://www.alomedika.com/obat/obat-kardiovaskuler/obat-antihiperlipidemia/orlistat