Penggunaan Metformin sebagai Penurun Berat Badan pada Pasien Nondiabetik

Oleh :
Graciella N T Wahjoepramono

Selain memiliki efek antidiabetik, metformin memiliki efek penurunan berat badan yang mungkin bermanfaat untuk pasien nondiabetik. Berbagai studi telah dilakukan untuk mengevaluasi efektivitas dan profil keamanan metformin bila digunakan untuk pasien yang mengalami obesitas.

Prevalensi obesitas secara global dilaporkan semakin meningkat. Di Indonesia, Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2018 menunjukkan bahwa proporsi individu dengan berat badan berlebih (indeks massa tubuh ≥25,0 sampai <27,0) adalah 13,6% pada tahun 2018 bila dibandingkan dengan 8,6% pada tahun 2007. Sementara itu, proporsi individu obesitas (indeks massa tubuh ≥27,0) adalah 21,8% pada tahun 2018 bila dibandingkan dengan 10,5% pada tahun 2007.[1]

Obesitas merupakan kondisi yang berbahaya, karena merupakan faktor risiko berbagai penyakit kronis, terutama sindrom metabolik yang berkaitan dengan diabetes mellitus tipe 2 dan penyakit kardiovaskular.[2,3]

Referensi