Reminding tata laksana tuberkulosis - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo Dokter.Manajemen tata laksana Tuberkulosis saat ini sejak tahun 2017 oleh WHO hanya membedakan seseorang individu ada TB SO(sensitif obat) dan RO...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Reminding tata laksana tuberkulosis

    Dibalas 14 Mei 2024, 07:02

    Alo Dokter.

    Manajemen tata laksana Tuberkulosis saat ini sejak tahun 2017 oleh WHO hanya membedakan seseorang individu ada TB SO(sensitif obat) dan RO (Resisten Obat). Dimana lama pengobatan 6 bulan untuk TB SO serta untuk TB RO dibagi menjadi STR (short term regiment) atau LTR( Long term Regiment) dengan lama pengobatan STR lamanya 9-11 bulan dan LTR 18-24 bulan.

    Jenis obat untuk TB SO adalah meliputi 4 macam obat yakni Rifampisin, Isoniazid, Etambutol dan Pirazinamid.

    Sedangkan untuk TB RO dengan STR dengan 7 macam obat dan LTR menggunakan terapi berdasarkan setting individual dengan tiga golongan obat A, B dan C yang bisa dipilih sesuai formasi 3-1-1 atau 2-2-1 atau 2-1-2 ataupun 1-2-2 sesuai dengan risiko resistensi obat yang kemungkinan terjadi.

    Ada kondisi khusus dari pasien yang memungkinkan modifikasi dari semua macam pola jenis macam pengobatan TB sehingga perlu pengetahuan dan pengalaman lebih lanjut untuk tatalaksana TB dengan kondisi khusus seperti , TB meningitis, TB diseminatas, Diabetes mellitus, hamil, gangguan hati, gangguan ginjal dan TB HIV.

    Semoga sejawat Dokter Umum menjadi lebih aware dan semangat dalam menatalaksanai pasien TB.

    Salam sejawat

14 Mei 2024, 07:02

ALO dr. Ajib.. terimakasih remindernya ^^

Oya, teman-teman.. ada e-course atau workshop online terkait TB-HIV di Alomedika. Daftar dari link ini, yuk https://general.alomedika.com/ecourse/tb-hiv