Alo dr. Nova, terima kasih atas kesempatannya.Mohon izin bertanya Dok,Pasien bipolar sering kali mengalami insomnia, untuk membantu mengatasi keluhan ini,...
Suplementasi melatonin untuk insomnia pada pasien bipolar - Jiwa Ask the Expert - Diskusi Dokter
general_alomedikaDiskusi Dokter
- Kembali ke komunitas
Suplementasi melatonin untuk insomnia pada pasien bipolar - Jiwa Ask the Expert
Alo dr. Nova, terima kasih atas kesempatannya.
Mohon izin bertanya Dok,
Pasien bipolar sering kali mengalami insomnia, untuk membantu mengatasi keluhan ini, apakah pemberian suplemen melatonin bisa bermanfaat untuk mendukung terapi insomnia pada pasien bipolar Dok?
Selain itu, apakah ada tips lain yang perlu diedukasikan kepada pasien bipolar ketika mengamami insomnia?
Thank you.
Alodokter,
Penanganan Bipolar Affective Disorder adalah salah satu hal yang memang sangat challenging untuk dilakukan. Penegakan diagnosis harus dilakukan dengan anamnesis yang sangat jeli. Psikofarmaka berupa kombinasi mood stabilizer, antipsikotik, antidepresan. Yang mana membutuhkan pantauan dan keputusan dari dokter spesialis kedokteran jiwa (psikiater) yang memberikan treatment baik dari aspek dosis maupun kombinasi psikofamaka yang diberikan.
Kebanyakan pasien saya yang Bipolar mengalami gangguan tidur karena pasien tidak merasa lelah sehingga tidak merasa butuh tidur. Saya pribadi belum pernah memberikan Melatonin untuk gejala gangguan tidur pada pasien Bipolar yang saya tangani.
Melatonin adalah hormon alami tubuh yang berperan penting dalam mengatur pola tidur dan dibuat dalam bentuk sintetis untuk mengatasi berbagai gangguan tidur. Melatonin banyak dimanfaatkan untuk beberapa kondisi: 1. Delayed sleep-wake phase syndrome (masuk tidur terlambat sehingga bangun kesiangan). 2. Jetlag. 3. Masalah pada shift kerja. Saya menemukan sebuah jurnal menarik tentang Melatonin in Bipolar Disorders. Saya lampirkan. Selamat membaca, dok.