Pada usia berapakah anak boleh fitness - Diskusi Dokter

general_alomedika

Selamat siang, Dok, apakah ada batasan usia tertentu dimana anak diperbolehkan utnuk olahraga beban (fitness/gym dengan alat). Apakah memang benar kalau...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Pada usia berapakah anak boleh fitness

    Dibalas 03 Desember 2020, 13:34
    Anonymous
    Anonymous
    Dokter Umum

    Selamat siang, Dok, apakah ada batasan usia tertentu dimana anak diperbolehkan utnuk olahraga beban (fitness/gym dengan alat). Apakah memang benar kalau anak-anak yang sudah pubertas berarti boleh dan aman untuk melakukan latihan beban? Terima kasih. 

03 Desember 2020, 13:34
Alo dok, olahraga yang direkomendasikan untuk anak sebetulnya adalah aktivitas fisik rutin minimal 60 menit setiap harinya berdasarkan AAP (American Academy of Pediatric). Sementara olahraga angkat beban, beberapa ahli mengizinkan jika anak sudah berusia 7 tahun ke atas karena saat usia tersebut kemampuan postural dan keseimbangan anak sudah sempurna dan relatif sudah paham instruksi. Pada praktirnya olahraga angkat beban harus dalam pengawasan orang tua untuk mencegah hal2 yang tidak diinginkan seperti trauma atau fraktur selama berolahraga