Vasopressin
Vasopressin atau vasopressin arginin (AVP), hormon antidiuretik (ADH) dan desmopression (1-deamino-8-D-arginin vasopressin sintetik (DDAVP)), erupakan hormon utama yang mengatur osmolalitas cairan tubuh. Penggunaan klinis vasopressin antara lain:
- Efeknya yang diperantarai reseptor V1 menyebabkan kontraksi otot polos vaskuler dan saluran cerna (misalnya pada pertolongan darurat perdarahan varises esofagus sebelum dilakukan tindakan hemostasis definitif)
- Berhubungan dengan efek reseptor V2 yang menahan keluarnya air dari dalam tubuh dan pelepasan faktor pembekuan darah (misalnya penggunaan desmopressin pada terapi awal poliuria pada kecurigaan diabetes insipidus maupun penyakit von Willebrand (vWD)[1-3]
Vasopressin memiliki nama kimia Cyclo (1-6),L -Cysteinyl-L-Tyrosyl-L-Phenylalanyl-L-Glutaminyl-L-Asparaginyl-L-Cysteinyl-L-Prolyl-L-Arginyl-L-Glycinamide. Vasopressin terdiri atas sembilan asam amino dengan dua asam amino sistein di dalamnya dihubungkan oleh suatu jembatan disulfida.
Hormon ini dilepaskan oleh kelenjar pituitari posterior ketika terdapat peningkatan osmolalitas plasma akibat kurangnya cairan tubuh maupun kondisi hipovolemia atau hipotensi. Vasopressin disintesis terutama oleh nukleus paraventrikuler dan supraoptik di hipotalamus sementara sebagian kecil vasopressin juga diproduksi di berbagai jaringan di luar hipotalamus (jantung dan kelenjar adrenal).
Agonis vasopressin yang beredar di Indonesia untuk penggunaan klinis adalah vasopressin (8-L-arginin vasopressin sintetik) dan desmopressin (1-deamino-8-D-arginin vasopressin sintetik, DDAVP).
TABEL 1. Deskripsi Singkat
Perihal | Deskripsi |
Kelas | Obat Obat endokrin [3,4] |
Sub-kelas | Obat endokrin lain[3,4] |
Akses | Resep[5] |
Wanita hamil | Kategori C (FDA); Kategori B2 (TGA) |
Wanita menyusui | Belum ada data tentang jumlah vasopressin yang keluar lewat ASI. Risiko pemberian vasopressin pada wanita menyusui terhadap bayi yang disusui belum diketahui dengan pasti. |
Anak-anak | Manfaat dan keamanan penggunaan vasopressin pada anak-anak belum dapat dipastikan. |
Bayi | Manfaat dan keamanan penggunaan vasopressin pada bayi belum dapat dipastikan |
FDA | Approved (2014) |