Mengonsumsi minuman dingin saat batuk pilek - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dokterIzin bertanya mengenai mengonsumsi minuman dingin saat batuk pilek / common cold. Kita sering mendengar/ mungkin pernah mengedukasi agar pasien...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Mengonsumsi minuman dingin saat batuk pilek

    Dibalas 12 Agustus 2019, 14:45

    Alo dokter


    Izin bertanya mengenai mengonsumsi minuman dingin saat batuk pilek / common cold. Kita sering mendengar/ mungkin pernah mengedukasi agar pasien tidak mengonsumsi minuman dingin saat common cold, namun apakah memang benar demikian, dan mengapakah?


    Terima kasih dokter 🙏

12 Agustus 2019, 07:04
dr.Samira
dr.Samira
Dokter Umum
Alo dok, izin urun pendapat, untuk tatalaksana common cold sendiri pada dasarnya tidak disebutkan larangan mengonsumsi minuman dingin kecuali pasien memang memiliki riwayat rhinitis yang terkait perubahan suhu. Namun untuk menambah kenyamanan pasien biasanya memang diedukasikan untuk mengonsumsi minuman hangat karena common cold sering sekali disertai kondisi demam yang disertai menggigil sehingga minuman atau makanan hangat dapat membantu menghangatkan tubuh penderita sehingga lebih nyaman.. mohon asupan dari TS Sp.THT 🙏🙏
12 Agustus 2019, 07:42
Alodok..

Izin memberikan pendapat juga.

Walau tadi saya cari sumber ilmiah nya tetapi belum mendapatkan penjelasan yg adekuat, tetapi pada keadaan ini, pemberian makanan/minuman hangat memberikan efek sugestif melegakan saluran nafas sehingga dapat mengurangi gejala berupa hidung tersumbat, batuk, dsb.
12 Agustus 2019, 14:45

Alo Dok,

Dari jurnal yang saya baca, benar bahwa efeknya lebih ke arah sugestif. Namun, pada situs IDAI tercantum tidak disarankan konsumsi minuman dingin karena suhu dingin dapat mengganggu gerakan silia saluran nafas dan menyebabkan vasokontriksi yang menyebabkan semakin lemahnya sistem imun. Pada PPK Dokter di Fasyankes Primer juga tidak disarankan minuman dingin karena memicu gejala batuk.

 

Sumber:

Panduan Praktis Klinis Dokter di Fasyankes Primer 

http://www.idai.or.id/artikel/klinik/keluhan-anak/benarkah-minum-es-dapat-menyebabkan-flu

https://www.giargianese.it/wp-content/uploads/2018/04/Exposure-to-cold-and-acute-upper-respiratory-tract-infection.pdf

https://www.ncbi.nlm.nih.gov/pubmed/19145994