Masuk atau Daftar

Alo! Masuk dan jelajahi informasi kesehatan terkini dan terlengkap sesuai kebutuhanmu di sini!
atau dengan
Facebook
Masuk dengan Email
Masukkan Kode Verifikasi
Masukkan kode verifikasi yang telah dikirimkan melalui SMS ke nomor
Kami telah mengirim kode verifikasi. Masukkan kode tersebut untuk verifikasi
Kami telah mengirim ulang kode verifikasi. Masukkan kode tersebut untuk verifikasi
Terjadi kendala saat memproses permintaan Anda. Silakan coba kembali beberapa saat lagi.
Selanjutnya

Tidak mendapatkan kode? Kirim ulang atau Ubah Nomor Ponsel

Mohon Tunggu dalam Detik untuk kirim ulang

Apakah Anda memiliki STR?
Alo, sebelum melanjutkan proses registrasi, silakan identifikasi akun Anda.
Ya, Daftar Sebagai Dokter
Belum punya STR? Daftar Sebagai Mahasiswa

Nomor Ponsel Sudah Terdaftar

Nomor yang Anda masukkan sudah terdaftar. Silakan masuk menggunakan nomor [[phoneNumber]]

Masuk dengan Email

Silakan masukkan email Anda untuk akses Alomedika.
Lupa kata sandi ?

Masuk dengan Email

Silakan masukkan nomor ponsel Anda untuk akses Alomedika.

Masuk dengan Facebook

Silakan masukkan nomor ponsel Anda untuk verifikasi akun Alomedika.

KHUSUS UNTUK DOKTER

Logout
Masuk
Download Aplikasi
  • CME
  • Webinar
  • E-Course
  • Diskusi Dokter
  • Penyakit & Obat
    Penyakit A-Z Obat A-Z Tindakan Medis A-Z
Penatalaksanaan Pityriasis Alba annisa-meidina 2023-04-06T11:26:02+07:00 2023-04-06T11:26:02+07:00
Pityriasis Alba
  • Pendahuluan
  • Patofisiologi
  • Etiologi
  • Epidemiologi
  • Diagnosis
  • Penatalaksanaan
  • Prognosis
  • Edukasi dan Promosi Kesehatan

Penatalaksanaan Pityriasis Alba

Oleh :
dr.Megawati Tanu
Share To Social Media:

Penatalaksanaan pityriasis alba yang utama adalah meyakinkan pasien bahwa kondisi ini bersifat swasirna. Terapi dengan steroid topikal, emolien, dan sunscreen dapat membantu mempercepat resolusi.[1-3,9]

Nonmedikamentosa

Hindari faktor pencetus dengan mengurangi atau menghindari pajanan matahari dan gunakan sunscreen. Perbaiki higienitas dengan mengurangi frekuensi mandi yang berlebihan dan penggunaan eksfoliator.

Yakinkan kepada pasien dan orangtua bahwa pityriasis alba dapat sembuh sendiri namun membutuhkan waktu yang cukup lama. Untuk mempersingkat resolusi, bisa menggunakan bantuan terapi medikamentosa.[1-3,9]

Medikamentosa

Pilihan terapi medikamentosa adalah steroid topikal potensi ringan dan emolien. Terapi medikamentosa bertujuan untuk mempercepat resolusi lesi.

Steroid Topikal Potensi Ringan

Steroid topikal dapat mengurangi kemerahan pada lesi, rasa gatal, dan mempercepat repigmentasi kulit pada fase awal. Saat ini steroid dianggap sebagai terapi standar pityriasis alba. Contoh steroid topikal yang bisa digunakan yaitu hydrocortisone 0,5 % atau 2,5% salep. Penggunaan steroid dosis rendah dapat meminimalisir atrofi kulit, striae, dan acne steroid.[1-3,9,11]

Emolien

Emolien membantu mengurangi penguapan air pada kulit, digunakan setelah mandi. Studi menunjukkan bahwa penggunaan selama 6 minggu dapat mengurangi skuama pada pityriasis alba. Bentuk emolien dapat berupa lotion, krim, emulsi, atau petrolatum. Gunakan 6 kali dalam sehari.[1-3,9]

Sunscreen

Penggunaan sunscreen bertujuan mencegah daerah sekitar lesi menjadi lebih gelap sehingga lesi pityriasis alba semakin jelas terlihat.[1-3]

Topikal Kalsineurin Inhibitor

Kalsineurin inhibitor bekerja dengan menghambat kalsineurin yang menghambat ekspresi gen sitokin dan menurunkan regulasi sel T. Kalsineurin inhibitor lebih efektif dibandingkan kalsitriol, namun secara ekonomis lebih mahal. Tacrolimus dan pimecrolimus aman dan dapat digunakan sebagai pengganti glukokortikoid, terutama pada kasus yang kronik dan lokasi lesi terdapat pada wajah.[4]

Salep tacrolimus 0,1% merupakan imunosupresan makrolid yang menghambat fungsi katalitik kalsineurin dan dilaporkan efektif. Tacrolimus dapat mengaktivasi tirosin dan meningkatkan sintesis melanosit pada eksperimen in vitro sel melanosit manusia. Tacrolimus digunakan 2 kali sehari selama 8 minggu.

Krim pimecrolimus 1% merupakan inhibitor kalsineurin lain yang punya efek serupa dengan tacrolimus. Penggunaan krim pimecrolimus 1% dapat mengurangi rasa gatal, peeling dan pelebaran lesi hipopigmentasi. Pimekrolimus lebih dipilih sebagai terapi karena jarang menyebabkan rasa panas saat digunakan. Gunakan 2 kali kali sehari selama 12 minggu.[1,3,4,9,11]

Kalsitriol

Kalsitriol (1,25 dihidroksivitamin-D3) merupakan analog vitamin D dan kalsipotriol. Penggunaan kalsitriol memiliki risiko lesi rekuren apabila digunakan tidak teratur. Kalsipotriol 0,005% atau kalsitrol 0,0003% dapat digunakan 2 kali sehari selama 8 minggu.[1,3,4,9,11]

Fototerapi

Fototerapi dengan laser excimer 308 nm 2 kali seminggu selama 12 minggu telah dilaporkan efektif menghilangkan lesi pityriasis alba.[3,4,9,11]

Referensi

1. Givler DN, Basit H, Givler A. Pityriasis Alba. 2022 Aug 24. In: StatPearls. Treasure Island (FL): StatPearls Publishing; 2022 Jan–. PMID: 28613715.
2. Pinney SS. Pityriasis Alba. 2020. https://emedicine.medscape.com/article/910770-overview
3. Abdelwahab AA, Hassan WMA sayed, Hashim S, Saleh R. Pityriasis Alba: A narrative review on the epidemiologic features, etiopathogenesis, and management. 2023;27.
4. Miazek N, Michalek I, Pawlowska-Kisiel M, Olszewska M, Rudnicka L. Pityriasis Alba--Common Disease, Enigmatic Entity: Up-to-Date Review of the Literature. Pediatr Dermatol. 2015 Nov-Dec;32(6):786-91. doi: 10.1111/pde.12683. Epub 2015 Oct 19. PMID: 26477326.
9. Suriadiredja A, Toruan TL, Widaty S, Listyawan Y, Siswati AS, Darnati R, et al. Perhimpunan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (PERDOSKI). Panduan Layanan Klinis Dokter Spesialis Dermatologi dan Venereologi. editors. Jakarta: PERDOSKI; 2014: p.180-1
11. Abdel-Wahab HM, Ragaie MH. Pityriasis alba: toward an effective treatment. J Dermatolog Treat. 2022 Jun;33(4):2285-2289. doi: 10.1080/09546634.2021.1959014. Epub 2021 Aug 1. PMID: 34289784.

Diagnosis Pityriasis Alba
Prognosis Pityriasis Alba
Diskusi Terkait
dr.Shaffan Ula Prasetyo
Dibalas 25 Mei 2024, 19:18
Putih-putih di pipi anak usia 8 tahun
Oleh: dr.Shaffan Ula Prasetyo
1 Balasan
Alo dokter, mohon bertanya drug of choice untuk putih2 di pipi pada anak usia 8 tahun, apa benar itu ptiriasis alba ya dok? Tidak terasa gatalTerimakasih dokter
Anonymous
Dibalas 13 Maret 2024, 17:25
Bercak putih pada wajah anak usia 6 tahun
Oleh: Anonymous
2 Balasan
Alo dokter, izin bertanya mengenai pasien anak usia 6 tahun dengan keluhan bercak putih di wajah. Awalnya bintik putih hanya satu kemudian menyebar dan ada...
Anonymous
Dibalas 26 Juli 2023, 23:20
Bercak putih di leher bayi
Oleh: Anonymous
1 Balasan
sore dok izin diskusi pasien bayi usia 1 bulan datang dengan keluhan bercak putih dileher, awalnya bercak kemerahan lalu menggunakan caladin dan bercak...

Lebih Lanjut

Download Aplikasi Alomedika & Ikuti CME Online-nya!
Kumpulkan poin SKP sebanyak-banyaknya!

  • Tentang Kami
  • Advertise with us
  • Syarat dan Ketentuan
  • Privasi
  • Kontak Kami

© 2024 Alomedika.com All Rights Reserved.