Prognosis Flat Foot
Prognosis flat foot pada anak adalah baik karena mayoritas kasus akan hilang dengan sendirinya seiring waktu. Pada dewasa, prognosis tergantung dari identifikasi dini, tingkat keparahan dan respon terhadap terapi. Komplikasi dapat berupa nyeri kronis akibat distribusi beban yang tidak merata dan postur yang tidak optimal. Pasien juga dapat mengalami tendinitis, terutama pada tendon tibialis posterior, yang dapat memperburuk disfungsi tendon dan deformitas kaki.[1-3]
Komplikasi
Pasien dengan flat foot sering mengalami masalah mobilitas dan kualitas hidup yang menurun. Nyeri kronis dan deformitas kaki dapat membatasi aktivitas fisik, menyebabkan penurunan kebugaran dan peningkatan risiko komorbiditas seperti obesitas dan penyakit kardiovaskular.[1-3]
Referensi
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)