Edukasi dan Promosi Kesehatan Artritis Septik
Edukasi dan promosi kesehatan mengenai artritis septik atau septic arthritis perlu meliputi pentingnya kepatuhan terhadap regimen antibiotik untuk memastikan eradikasi infeksi sepenuhnya. Pasien juga harus diberi informasi tentang tanda dan gejala yang mengindikasikan perburukan kondisi, seperti peningkatan nyeri, bengkak, demam, atau keterbatasan gerak sendi, dan dianjurkan untuk segera mencari pertolongan medis jika gejala tersebut muncul.[1,5]
Edukasi Pasien
Pasien perlu mengistirahatkan dan membatasi gerak sendi pada 1-2 hari pertama. Setelah itu, pergerakan sendi dapat dilakukan secara bertahap. Edukasi pasien bahwa inaktivitas fisik dapat menyebabkan menurunnya lingkup gerak sendi, namun sendi yang sakit belum boleh diberi beban hingga terjadi resolusi gejala.
Referensi
(Konten ini khusus untuk dokter. Registrasi untuk baca selengkapnya)