Skrining Antenatal untuk Down Syndrome

Oleh :
dr.Krisandryka

Skrining antenatal untuk Down syndrome bertujuan untuk mendeteksi risiko terjadinya Down syndrome pada janin dan menentukan perlu tidaknya pemeriksaan definitif lebih lanjut yang invasif. Down syndrome terjadi akibat trisomi kromosom 21. Sindrom ini merupakan kelainan kongenital yang paling sering menyebabkan disabilitas intelektual dan juga dapat menyebabkan disabilitas fisik.[1,2]

Saat ini ada beberapa metode skrining antenatal untuk mendeteksi Down syndrome, seperti ultrasonografi (USG) dan analisis biokimia serum ibu hamil. Kombinasi skrining dengan USG dan analisis biokimia serum ibu dilaporkan mampu mendeteksi kehamilan dengan Down syndrome hingga 95%. Namun, hasil positif palsu atau negatif palsu masih mungkin didapatkan, sehingga program skrining tetap memiliki risiko.[3,4]

Waktu dan Metode Skrining Antenatal untuk Down Syndrome

Referensi