Terapi Medikamentosa Sulit Tidur yang Boleh diberikan Dokter Umum melalui Konsultasi Online - Jiwa Ask the Expert - Diskusi Dokter

general_alomedika

Alo dr. Soeklola Muliady, Sp. KJ, izin bertanya dokter.Apakah boleh memberikan antihistamin seperti CTM untuk pasien dengan keluhan sulit tidur di chat...

Diskusi Dokter

  • Kembali ke komunitas
  • Terapi Medikamentosa Sulit Tidur yang Boleh diberikan Dokter Umum melalui Konsultasi Online - Jiwa Ask the Expert

    Dibalas 28 April 2021, 20:06

    Alo dr. Soeklola Muliady, Sp. KJ, izin bertanya dokter.

    Apakah boleh memberikan antihistamin seperti CTM untuk pasien dengan keluhan sulit tidur di chat online? Atau adakah rekomendasi Medikamentosa lain yang lebih aman untuk diberikan melalui konsultasi online?

    Terimakasih sebelumnya dokter.

28 April 2021, 11:37
dr. Soeklola SpKJ MSi
dr. Soeklola SpKJ MSi
Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa

Alo dr. Nurul,

 

Benar sekali untuk telekonsultasi apalagi di layanan penghubung kesehatan seperti alodokter untuk saat ini tidak diperkenankan meresepkan psikotropika apapun. Pemberian obat bebas lain yang menimbulkan rasa kantuk (seperti CTM) sendiri sebenarnya berupa tehnik off label. Justru sebenarnya yang lebih disarankan adalah modalitas terapi non medikamentosa:

1. mencari sebab dari tidak bisa tidur. (gejala tidak bisa tidur ini bisa jadi bagian dari gangguan lain mulai dari OSA, GERD, termasuk gangguan jiwa dan gangguan lain). mengatasi kausal utama tidak bisa tidur lebih disarankan.

2. Jika sifatnya memang lebih ke psikis, maka dapat disarankan terlebih dahulu untuk:

- melakukan konsultasi mengenai apa yang ia rasakan.

- menerapkan metode sederhana seperti  sleep hygine, berupa: menerapkan yang boleh dilakukan (menjadikan tempat tidur hanya untuk tidur, tidur di lingkungan yang nyaman, jika tidak dapat tidur segera bangun dari tempat tidur dan melakukan aktivitas lainnya di luar kamar; jika lapar dapat makan buah/ sayur seukuran kepalan tangan jika sudah malam; olah raga teratur di pagi hari), dan tidak boleh dilakukan (menonton TV / gadget di tempat tidur/ sebelum tidur; melakukan segala aktivitas di kamar/ tempat tidur; berolah raga sesaat sebelum tidur; minum susu, kopi, coklat atau teh sekitar 6 jam sebelum tidur; makan padat terakhir setelah pukul 6 malam)

- maupun metode menerapkan jam tidur dan jam bangun di jam yang sama (termasuk jika semalam kurang tidur usahakan tetap terbangun di jam yang sama). metode ini bertujuan untuk kembali memperbaiki siklus tidur.

- jika metode ini belum bisa diterapkan atau terdapat gangguan jiwa yang mendasari yang perlu penanganan lanjutan maka sudah saatnya pasien dirujuk ke psikiater.

 

Semoga membantu

28 April 2021, 11:39
Baik dokter Soeklola, terimakasih banyak untuk asupannya ☺🙏
28 April 2021, 20:06
dr. Soeklola SpKJ MSi
dr. Soeklola SpKJ MSi
Dokter Spesialis Kedokteran Jiwa

Sama-sama dr. Nurul