Kriteria Pasien untuk Vaginal Birth After Caesarean Section (VBAC)

Oleh :
dr.Krisandryka

Vaginal birth after cesarean delivery (VBAC) merupakan metode persalinan yang telah didukung oleh banyak basis bukti ilmiah. VBAC aman dilakukan pada kebanyakan kasus kehamilan, meskipun memang ada beberapa kondisi yang menjadi eksklusi. Walaupun begitu, banyak dokter ragu melakukan VBAC karena khawatir akan risiko terhadap ibu dan janin.[1,2]

Manfaat dan Risiko Vaginal Birth After Cesarean Delivery

Metode vaginal birth after cesarean delivery (VBAC) memberikan peluang bagi wanita yang menginginkan persalinan pervaginam setelah persalinan sectio caesarea (SC) sebelumnya. Selain mampu memberi kesempatan pada pasien untuk memenuhi preferensi persalinan pervaginam, VBAC juga telah dikaitkan dengan penurunan morbiditas ibu dan penurunan risiko komplikasi pada kehamilan masa depan.[1,2]

Referensi