Kontraindikasi dan Peringatan Terbinafine
Kontraindikasi terbinafine adalah riwayat hipersensitivitas terhadap terbinafine di masa lampau dan adanya penyakit liver akut atau kronis. Selain itu, peringatan khusus perlu diberikan pada pasien dengan gangguan ginjal dan hati.
Kontraindikasi
Pemberian terbinafine dikontraindikasikan pada pasien dengan penyakit liver yang akut maupun kronis. Selain itu, terbinafine dikontraindikasikan pada pasien dengan riwayat hipersensitivitas terhadap terbinafine oral karena berisiko mengalami anafilaksis.[1,3]
Peringatan
Pemberian terbinafine perlu diperhatikan pada pasien dengan gangguan liver karena obat ini memiliki efek hepatotoksik. Selain itu, penggunaan terbinafine juga perlu diperhatikan pada pasien dengan gangguan ginjal.
Obat ini tidak direkomendasikan untuk ibu menyusui dan anak-anak. Perhatian khusus juga diberikan pada pasien dengan gangguan penglihatan atau perubahan lensa okular. Bila terjadi gangguan penglihatan, terbinafine perlu dihentikan.[3,4,7,12,13]