Kontraindikasi dan Peringatan Celecoxib
Kontraindikasi celecoxib adalah hipersensitivitas terhadap celecoxib, aspirin, maupun obat antiinflamasi nonsteroid (OAINS) lainnya. Selain itu, celecoxib memiliki blackbox warning.
Kontraindikasi
Celecoxib memiliki berbagai kontraindikasi absolut anatar lain: hipersensitivitas (misalnya, reaksi anafilaksis dan reaksi kulit yang serius) terhadap celecoxib atau komponen produk obat apa pun.
Riwayat reaksi alergi (misalnya asma atau urtikaria) setelah mengonsumsi aspirin atau OAINS lain. Celecoxib juga tidak boleh digunakan bila pasien akan menjalani operasi coronary artery bypass graft (CABG) dan pada pasien yang alergi terhadap obat golongan sulfonamide.[1,4]
Peringatan
Terdapat beberapa peringatan terkait dengan celecoxib yang tertulis dalam black box warning. Beberapa peringatan terkait celecoxib antara lain adalah potensi insiden penyakit kardiovaskuler dan gastrointestinal berat.
Selain itu, penggunaan OAINS secara umum meningkatkan risiko trombosis kardiovaskuler serius termasuk infark miokard dan stroke. Efek samping lainnya terkait sistem gastrointestinal (GI) juga dapat terjadi termasuk perdarahan, ulserasi, dan perforasi saluran cerna. Risiko kejadian GI lebih besar pada pasien lansia atau pasien dengan riwayat penyakit tukak lambung dan/atau perdarahan GI.[1,4]