Penurunan Berat Badan sebagai Prediktor Mortalitas pada Penyakit Ginjal Kronis

Oleh :
dr.Alvi Muldani

Penurunan berat badan yang signifikan sering ditemukan pada pasien penyakit ginjal kronis yang menjalani hemodialisis. Penurunan berat badan ini dilaporkan bisa menjadi prediktor mortalitas pada penyakit ginjal kronis.[1-3]

Penurunan berat badan pada penyakit ginjal kronis biasanya disebabkan oleh kaheksia. Prevalensi kaheksia pada pasien penyakit ginjal stadium akhir yang menjalani dialisis adalah 18–75 %. Kaheksia dapat meningkatkan risiko mortalitas 100–200 kali lipat pada pasien penyakit ginjal kronis. Kaheksia juga meningkatkan risiko infeksi, mempersulit penyembuhan luka, dan menyebabkan malaise.[1-3]

Kaheksia berbeda dengan malnutrisi pada umumnya. Pada kasus malnutrisi umumnya, massa lemak berkurang tetapi massa otot masih bertahan. Pada kaheksia, massa otot turut berkurang. Asupan makanan yang adekuat dapat memperbaiki kasus malnutrisi pada umumnya, tetapi tidak bisa sepenuhnya memperbaiki kaheksia.[3]

Referensi