Indikasi Dekompresi Jarum
Indikasi tindakan dekompresi jarum yaitu upaya untuk mengeluarkan gas atau dekompresi udara pada ruang intrapleura. Dekompresi jarum dilakukan terutama pada kasus tension pneumothorax. Dekompresi jarum yang berhasil akan mengubah tension pneumothorax menjadi simple pneumothorax.
Selain pada kasus tension pneumothorax, pada pasien-pasien dengan simple pneumothorax yang akan dirujuk ke fasilitas kesehatan lain yang menggunakan transportasi lewat jalur udara, perlu dilakukan dekompresi jarum terlebih dahulu karena perubahan tekanan di dalam kabin bisa menyebabkan ekspansi dan perburukan dari pneumothorax.
Studi dari Smith, et al menjelaskan indikasi absolut dari tindakan dekompresi jarum antara lain apabila saturasi oksigen pasien di bawah 92% meskipun telah diberikan oksigen 100% high-flow, tekanan darah sistolik di bawah 90 mmHg (tanpa penyebab lain), laju napas yang sebelumnya cepat >35 kali per menit menjadi melambat, disertai penurunan kesadaran. [1,6,7]